Internasional

Dashyat! Kerugian Kebakaran Los Angeles Ditaksir Lebih dari Separuh APBN RI 2025

Jakarta – Petugas pemadam kebakaran terus berjibaku untuk memadamkan kebakaran hutan di Los Angeles yang tak kunjung padam, selama 6 hari lalu tersebut. Kerugian dari kebakaran tersebut disebut jadi yang termahal sepanjang musibah di Amerika Serikat.

Melansir Al Jazeera, Senin, 13 Januari 2025, AccuWeather memperkirakan kerusakan dan kerugian ekonomi kebakaran Los Angeles tersebut sebesar USD135 miliar atau sekira Rp2.201,49 triliun (kurs dolar Rp16.307) hingga USD150 miliar atau setara Rp2.446,11 triliun.

Jika dibanding dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja (APBN) Indonesia 2025, taksiran kerugian kebakaran Los Angeles itu mencapai lebih dari separuh APBN 2025 yang sebesar Rp3.621,3 triliun.

Perhitungan kerugian mencakup berbagai faktor, seperti kerusakan properti, infrastruktur, kendaraan, biaya kesehatan, kehilangan upah, hingga gangguan rantai pasokan.

Kerugian kebakaran ini juga diprediksi akan melampaui Camp Fire 2018. Camp Fire 2018 menjadi kebakaran termahal dengan kerugian USD12,5 miliar (Rp203,9 triliun) dan menewaskan 85 orang.

Hingga saat ini, kobaran api di Los Angeles telah menghancurkan rumah-rumah menjadi reruntuhan yang membara dan meratakannya dengan tanah.

Data terbaru pejabat setempat menyebut, korban tewas kebakaran hutan bertambah menjadi 24 korban orang. Para pejabat mengatakan sedikitnya 16 orang masih hilang.

Baca juga : Kebakaran di Los Angeles Kian Meluas, Korban Tewas Terus Bertambah jadi 16 Orang

Selain itu, lebih dari 100.000 orang terpaksa mengungsi, sementara 12.000 bangunan rusak atau hancur.

“LA County kembali mengalami malam teror dan bencana yang tak terbayangkan,” kata Supervisor Los Angeles County Lindsey Horvath dinukil Al Jazeera, Senin, 13 Januari 2025.

Menurut Kantor Pemeriksa Wilayah Los Angeles, 24 orang tewas termasuk delapan orang akibat kebakaran di Palisades di sisi barat kota. 

Adapun, 16 orang lainnya tewas dalam Kebakaran Eaton di kaki bukit sebelah timur Los Angeles, kata kantor tersebut.

Baca juga: 3 Kebakaran Hutan Terparah di RI, Kerugian Ekonomi Capai Puluhan Triliun Rupiah

Sheriff Los Angeles County Robert Luna mengungkapkan, 12 orang hilang di zona kebakaran Eaton dan empat dari kebakaran Palisades. Dia mengatakan tidak ada anak-anak di antara mereka yang dilaporkan hilang.

Editor: Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

5 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

6 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

7 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

11 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

19 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

20 hours ago