Jakarta – PT Bank ClMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) pada tahun ini optimis dapat terus meningkatkan pengguna kartu kreditnya. Tak tanggung-tanggung, pihaknya optimis dapat meningkatkan persentase angka pengguna kartu kredit CIMB Niaga hingga 20 persen atau bila dikalkulasikan tumbuh dikisaran 480 ribu.
“Pengguna kartu hingga saat ini sudah 2,4 juta, dan pengguna kartu kami harapkan tumbuh 15 persen hingga 20 persen,” kata Direktur Consumer Banking CIMB Niaga Lani Darmawan saat menghadiri peluncuran kartu kredit “CIMB Niaga lndosat Ooredoo Card” di the Hook Restoran Jakarta, Kamis 19 April 2018.
Selain itu, guna lebih banyak menggaet nasabah baru CIMB Niaga juga terus menyasar segmen milenial dan traveler. Dirinya mengaku akan terus memberikan promo menarik dan aman untuk para traveler.
Baca juga: CIMB Niaga Gandeng Indosat dan JCB Luncurkan Kartu Kredit
“Kami pelajari bahwa generasi muda suka traveling. Dimana dulu anak muda kumpulkan uang untuk beli barang, saat ini mereka kumpulkan uang untuk jalan-jalan mencari experience baru,” jelas Lina.
Sebagai informasi, hingga 31 Desember 2017, jumlah pengguna kartu kredit CIMB Niaga telah mencapai 2,4 juta dengan portofolio pembiayaan sebesar Rp8,15 triliun. Lina Berharap, kerjasama produk kartu kredit yang baru dapat mendongkrak pertumbuhan bisnis kartu kredit perseroan tahun ini.(*)