Corporate Secretary Bank BTN Agus Susanto didampingi Kepala Cabang Bank BTN Solo Rr Anggarani (kanan) menyerahkan paket sembako ke masyarakat di Kelurahan Gilingan, Solo, Senin (11/6/2018). Sebanyak 1.000 paket sembako berisi gula,beras,minyak goreng,teh masing-masing senilai Rp.100.000 disiapkan Bank BTN untuk dibeli oleh masyarakat hanya dengan Rp.20.000. Hasil penjualan paket sembako dikembalikan BTN untuk perbaikan sarana ibadah di wilayah tersebut. Selama ramadan 1439 H Bank BTN telah menyalurkan CSR sekitar Rp.1,5 Milyar yang dimanfaatkan untuk kegiatan santunan, perbaikan sarana ibadah dan paket sembako bagi masyarakat yang akan merayakan Idul Fitri 1439 H. (*)