Perbankan

BSI Boyong 10 Penghargaan di Ajang Infobank Digital Brand Award 2022

Jakarta – PT Bank Syariah Indonesia (BSI) lagi-lagi mencatatkan prestasi. Bank yang baru berdiri awal tahun 2021 ini sukses membawa pulang 10 penghargaan sekaligus pada ajang 11th Infobank Digital Brand Award 2022.

Kesepuluh penghargaan itu, yakni Best Overall Bank Umum Syariah untuk Corporate Brand (Peringkat 1), Best Overall Tabungan Bank Umum Syariah untuk produk BSI Tabungan Easy Mudharabah (Peringkat 1), Best Overall Deposito Bank Umum Syariah untuk BSI Deposito (Peringkat 2).

Lalu, Best Overall KKB Bank Umum Syariah untuk BSI OTO (Peringkat 1), Best Overall KPR Bank Umum Syariah untuk BSI Griya Khasanah (Peringkat 1), Best Overall Kartu Debit Bank Umum Syariah untuk BSI Debit (Peringkat 1), Best Overall Mobile Banking Bank Umum Syariah untuk BSI Mobile (Peringkat 1), Bank Umum Syariah untuk KBMI 3 – Modal Inti di Atas Rp14 Triliun sampai Rp70 Triliun (Corporate Brand – Peringkat 1), Mobile Banking Bank Umum Syariah untuk BSI Mobile (Peringkat 1), dan Tabungan Bank Umum Syariah untuk BSI Tabungan Easy Mudharabah (Peringkat 1).

Direktur Informasi Teknologi Bank Syariah Indonesia Achmad Syafii, menyampaikan bahwa pihaknya bersyukur memiliki tim yang solid. Berkat adanya tim yang solid, BSI sanggup memberikan pelayanan canggih yang menyeluruh kepada masyarakat.

“Ini adalah wujud dari kerja tim kami di Bank Syariah Indonesia. Jajaran karyawan, manajemen, stakeholder, hingga nasabah kami. Semoga kami ke depan bisa semakin memberikan kontribusi pada layanan perbankan yang semakin baik dengan mengedepankan inovasi-inovasi yang berbasis teknologi digital,” ucap Achmad, di Jakarta, Kamis (7/4). (*) Steven Widjaja

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Komunitas Otomotif Apresiasi Satgas Nataru Pertamina Tekan Angka Kecelakaan

Jakarta – Sejumlah komunitas otomotif mengapresiasi kinerja Satgas Nataru Pertamina dalam menjaga ketersedian pasokan bahan… Read More

15 hours ago

LPEI Dorong Komoditas Gula Aren Pandeglang Mendunia, Begini Upaya yang Dilakukan

Jakarta - Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) terus mendorong ekspor gula aren Indonesia yang semakin… Read More

15 hours ago

Mejeng di Big Bang Festival, Karcher Unjuk Teknologi Pembersih Canggih

Jakarta - Karcher Indonesia menghadirkan solusi kebersihan rumah tangga dalam ajang Big Bang Festival 2024,… Read More

17 hours ago

Dorong Literasi Keuangan, Bank Mandiri Kenalkan Produk Perbankan ke 93.000 Pelajar

Jakarta - Bank Mandiri terus berkomitmen untuk meningkatkan literasi keuangan masyarakat sesuai program yang dicanangkan… Read More

19 hours ago

Target Penyaluran KUR 2025 Naik jadi Rp300 Triliun

Jakarta – Pemerintah menetapkan target penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp300 triliun untuk 2025. Hal ini ditetapkan dengan… Read More

22 hours ago

Wamen BUMN Cek Langsung Kesiapan SPKLU PLN Layani Kebutuhan Nataru

Jakarta - Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sekaligus Komisaris PT PLN (Persero), Aminuddin… Read More

23 hours ago