BNI Syariah Terima Limpahan Dana Haji Rp106 Miliar

BNI Syariah Terima Limpahan Dana Haji Rp106 Miliar

Jakarta–PT Bank BNI Syariah (BNI Syariah) menerima limpahan dana haji dari induknya sebesar Rp106 miliar dalam periode Januari 2015 hingga Desember 2015.

Untuk memuluskan upaya migrasi tabungan haji, BNI Syariah menggelar “Program Penarikan Pemenang Program Migrasi BNI Haji dan Hijrah Hasanah”.

Program tersebut menurut Direktur Utama BNI Syariah Imam T. Saptono dilakukan sebagai bentuk realisasi dari kebijakan pemerintah pada tahun 2015 mengenai pengelolaan dana haji yang harus dilakukan oleh perbankan syariah, sehingga nasabah tabungan haji BNI harus berpindah/hijrah ke BNI Syariah. Selain itu tujuan program tersebut sebagai apresiasi kepada nasbah yang sudah bersedia berhijrah menggunakan tabungan BNI Baitullah iB Hasanah BNI Syariah.

Waktu pelaksanaan program dimulai pada Oktober 2015 hingga Januari 2016. Program dilaksanakan di seluruh outlet BNI Syariah dan empat wilayah BNI yaitu Surabaya, Semarang, Makassar, dan Banjarmasin. Harapannya ke depan program ini terus berlanjut ke seluruh wilayah Indonesia.

“Dengan adanya program ini diharapkan dapat mempercepat migrasi Calon Jamaah Haji dari BNI ke BNI Syariah sehingga dapat membantu merealisasikan kebijakan Pemerintah mengenai pemindahan tabungan calon jamaah haji. Sejak Januari 2015 hingga Desember 2015 tercatat BNI Syariah sudah menerima Rp106 miliar limpahan dana haji BNI yaitu sekitar 19.738 NOA,” kata Imam di Jakarta, Jumat, 4 Maret 2016.

Hadiah berupa umrah gratis tersebut diberikan pada calon jamaah haji untuk mengisi masa tunggu haji yang relatif lama hingga lebih dari 10 tahun. (*) Ria Martati

Related Posts

News Update

Top News