Nasional

BI Raih Penghargaan Unit Kearsipan Terbaik 2016

Jakarta – Bank Indonesia (BI) berkomitmen untuk menjaga kualitas pelaksanaan tugasnya sesuai standar terbaik termasuk di bidang kearsipan.

Salah satu hasil dari komitmen BI tersebut adalah prestasi yang diraih sebagai Peringkat Pertama Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) Award 2016 untuk kategori Unit Kearsipan Terbaik Kategori Lembaga Negara Non Kementerian/Lembaga Negara.

Penghargaan tersebut diberikan oleh Menteri Pendayagunaan Apatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB), Asman Abnur dan diterima langsung oleh Deputi Gubernur BI, Hendar pada 17 Agustus 2016 kemarin di Jakarta.

Acara penghargaan ini merupakan ajang rutin tahunan yang diselenggarakan ANRI dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-71 Republik Indonesia.

Raihan ANRI Award 2016 ini menambah daftar panjang penghargaan atau sertifikasi di bidang kearsipan yang telah diraih Bank Indonesia, seperti ISO 15489 Record Management bulan Juli lalu.

ANRI Award 2016 sendiri diikuti oleh Kementerian, Lembaga Negara, Lembaga Pemerintah Non Kementerian, Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Lembaga Kearsipan Pemerintah, dan Perguruan Tinggi Negeri.

Untuk mensosialisasikan proses dari hasil capaian tersebut, pada hari ini, 18 Agustus 2016 Bank Indonesia juga berkesempatan untuk berbagi pengalaman mengelola arsip kepada 150 Finalis ANRI Award Tahun 2016. (*)

Rezkiana Nisaputra

View Comments

Recent Posts

Evelyn Halim, Dirut SG Finance, Raih Penghargaan Top CEO 2024

Jakarta – Evelyn Halim, Direktur Utama Sarana Global Finance Indonesia (SG Finance), dinobatkan sebagai salah… Read More

1 hour ago

Bos Sompo Insurance Ungkap Tantangan Industri Asuransi Sepanjang 2024

Jakarta - Industri asuransi menghadapi tekanan berat sepanjang tahun 2024, termasuk penurunan penjualan kendaraan dan… Read More

2 hours ago

BSI: Keuangan Syariah Nasional Berpotensi Tembus Rp3.430 Triliun di 2025

Jakarta - Industri perbankan syariah diproyeksikan akan mencatat kinerja positif pada tahun 2025. Hal ini… Read More

2 hours ago

Begini Respons Sompo Insurance soal Program Asuransi Wajib TPL

Jakarta - Presiden Direktur Sompo Insurance, Eric Nemitz, menyoroti pentingnya penerapan asuransi wajib pihak ketiga… Read More

3 hours ago

BCA Salurkan Kredit Sindikasi ke Jasa Marga, Dukung Pembangunan Jalan Tol Akses Patimban

Senior Vice President Corporate Banking Group BCA Yayi Mustika P tengah memberikan sambutan disela acara… Read More

4 hours ago

Genap Berusia 27 Tahun, Ini Sederet Pencapaian KSEI di Pasar Modal 2024

Jakarta - PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat sejumlah pencapaian strategis sepanjang 2024 melalui berbagai… Read More

4 hours ago