Ilustrasi: Likuiditas perbankan di Tanah Air. (Foto: istimewa)
Jakarta– Bank Indonesia (BI) mengklaim likuiditas perbankan masih mencukupi dan stabil. Hal ini tercermin dari Kecukupan likuiditas Pasar Uang Antar Bank (PUAB) yang terjaga pada rerata harian volume PUAB yang tetap tinggi Rp18,96 triliun sehingga mengarahkan volatilitas suku bunga PUAB O/N tetap rendah.
“Likuiditas perbankan juga terjaga antara lain tercermin pada rasio Alat Likuid terhadap Dana Pihak Ketiga (AL/DPK) sebesar 19,1% pada Juni 2019, meningkat dari 18,5% pada Mei 2019,” kata Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo di Perkantoran BI Jakarta, Kamis 22 Agustus 2019.
Perry menambahkan, suku bunga PUAB O/N sebagai sasaran operasional kebijakan moneter juga masih terjaga di kisaran level suku bunga kebijakan sebesar 5,75% pada Juli 2019. Perkembangan PUAB yang kondusif mendukung transmisi kebijakan moneter. Di mana rerata tertimbang suku bunga deposito tercatat 6,66% pada Juli 2019, menurun 3bps dibandingkan dengan level Juni 2019.
“Suku bunga kredit juga mulai menurun di semua jenis kredit. Selain itu, imbal hasil obligasi pemerintah dan korporasi masing-masing turun 13bps dan 15bps pada Juli 2019,” jelas Perry.
Ke depan, Bank Indonesia akan terus memastikan kecukupan likuiditas dan meningkatkan efisiensi pasar uang, serta memperkuat transmisi kebijakan moneter yang akomodatif.
Sementara itu, fungsi intermediasi tetap berlanjut, meskipun pertumbuhan kredit sedikit melambat dari 11,1% (yoy) pada Mei 2019 menjadi 9,9% (yoy) pada Juni 2019. Pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Juni 2019 sebesar 7,4% (yoy), meningkat dibandingkan dengan pertumbuhan Mei 2019 sebesar 6,7% (yoy). (*)
Editor: Rezkiana Np
Poin Penting Pesawat ATR 42-500 ditemukan di puncak Bukit Bulusaraung, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, dalam… Read More
Poin Penting Sistem rujukan JKN bukan hambatan, melainkan mekanisme untuk memastikan peserta mendapat layanan medis… Read More
Poin Penting AAJI resmi membuka pencalonan Ketua Dewan Pengurus periode 2026-2028, yang akan diputuskan melalui… Read More
Poin Penting AAJI menunjuk dua Plt Ketua, yakni Albertus Wiroyo dan Handojo G. Kusuma, usai… Read More
Poin Penting Dana riset nasional naik menjadi Rp12 triliun, setelah Presiden Prabowo menambah anggaran sebesar… Read More
Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,47 persen ke level 9.075,40 dan seluruh indeks domestik berakhir… Read More