Keuangan

Beri Perlindungan di Masa Pensiun, Manulife Indonesia Luncurkan MiPASSION

Jakarta – Sebagai wujud untuk mengukuhkan komitmen perusahaan untuk memudahkan keputusan finansial nasabah dan membuat kehidupan nasabah semakin hari semakin baik.

Manulife Indonesia pada hari ini (19/1) telah meluncurkan MiProsper Assurance for Pension (MiPASSION) sebagai produk asuransi tradisional yang tidak hanya memberikan proteksi penuh pada masa produktif, tetapi juga memberikan manfaat kesehatan saat masa pensiun.

President Director & CEO Manulife Indonesia, Ryan Charland, mengatakan bahwa pihaknya telah menjawab kebutuhan nasabah pada setelah pandemi Covid-19 yang menginginkan kendali lebih besar terhadap situasi keuangan mereka.

“Melalui solusi terbaru dari Manulife Indonesia, MiPASSION kami dapat memberikan solusi perlindungan untuk nasabah di setiap tahap kehidupan mereka seiring dengan perubahan kebutuhan mereka,” ucap Ryan dalam Konferensi Pers di Jakarta, 19 Januari 2023.

Kemudian, selain dari manfaat kesehatan dan santunan rawat inap harian, MiPASSION memiliki manfaat seperti manfaat meninggal dunia, tambahan manfaat meninggal dunia karena kecelakaan, dan manfaat akhir masa pertanggungan, dimana premi dimulai dari Rp5 juta per tahun untuk proteksi hingga usia 85 tahun.

Di samping itu, Director & GM Agency Manulife Indonesia, Novita Rumngangun, menyatakan bahwa produk MiPASSION adalah pengingat yang baik bagi masyarakat untuk memiliki pertanggungan yang tepat disaat sehat dan memiliki penghasilan yang stabil, sehingga mampu merencanakan, serta melindungi keuangan masa depan.

“MiPASSION merupakan solusi komprehensif dengan metode pembayaran premi 5 tahun, 10 tahun dan 20 tahun yang dapat dipilih nasabah sesuai dengan kebutuhan dan kenyamanan mereka,” ucap Novita dalam kesempatan yang sama.

Adapun, MiPASSION telah melengkapi rangkaian solusi dari Manulife Indonesia yang menunjukkan tekad kuat perusahaan untuk mengurangi kesenjangan proteksi dengan cara melindungi sebanyak mungkin keluarga di Indonesia. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Resmi Diberhentikan dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Saya Terima dengan Profesional

Jakarta - Melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Jumat, 15 November 2024,… Read More

43 mins ago

IHSG Ditutup Bertahan di Zona Merah 0,74 Persen ke Level 7.161

Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, 15 November 2024, masih ditutup… Read More

52 mins ago

Naik 4 Persen, Prudential Indonesia Bayar Klaim Rp13,6 Triliun per Kuartal III-2024

Jakarta - PT Prudential Life Assurance atau Prudential Indonesia mencatat kinerja positif sepanjang kuartal III-2024.… Read More

2 hours ago

Kebebasan Finansial di Usia Muda: Tantangan dan Strategi bagi Gen-Z

Jakarta - Di era digital, keinginan untuk mencapai kebebasan finansial pada usia muda semakin kuat,… Read More

2 hours ago

BPS Catat IPM Indonesia di 2024 Naik jadi 75,08, Umur Harapan Hidup Bertambah

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat indeks pembangunan manusia (IPM) mencapai 75,08 atau dalam… Read More

3 hours ago

Caturkarda Depo Bangunan (DEPO) Raih Penjualan Rp2,02 Triliun di Kuartal III-2024

Jakarta - PT Caturkarda Depo Bangunan Tbk (DEPO) hari ini mengadakan paparan publik terkait kinerja… Read More

3 hours ago