News Update

Bencana Banjir Tak Berdampak ke Inflasi

Jakarta – Bank Indonesia (BI) memandang adanya bencana banjir di beberapa wilayah tidak begitu berdampak terhadap angka inflasi. Hal tersebut tercermin dari Survei Pemantauan Harga (SPH) yang dilakukan BI hingga minggu kedua 2020 yang menunjukkan Indeks Harga Konsumen (IHK) mengalami inflasi sebesar 0,41 persen secara month to month (mtm).

Meski begitu, Gubernur BI Perry Warjiyo tak menampik bahwa ada sedikit gejolak harga dari komoditas beras akibat banjir yang melanda beberapa daerah. “Seperti Jakarta sampai Depok. Secara umum dampaknya ke harga beras dan dampak lainnya dipantau tidak berdampak signifikan,” kata Perry, di Kompleks Perkantoran BI, Jakarta, Jumat 10 Januari 2020.

Perry menambahkan, secara year on year (yoy) inflasi minggu kedua Januari masih berada dibawah kisaran target BI yang mencapai 2,81%.
Menurut Perry terdapat beberapa pola musiman yang menyebabkan komoditas makanan mengalami kenaikan.

Lebih lanjut, Perry memaparkan beberapa komoditas yang masih memicu inflasi diantaranya cabai merah sebesar 0,16 persen, telur bawang merah sebesar 0,05 persen. Pery menyebut, kondisi hujan panjang diberbagai daerah mempengaruhi pola panen komoditas tersebut.

Meski begitu, beberapa komoditas yang mendorong deflasi ialah angkutan udara sebesar 0,05 persen dan juga bahan bakar sebesar 0,04 persen. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

2 hours ago

Mandiri Sekuritas Ramal Ekonomi RI Tumbuh 5,1 Persen di 2025

Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More

12 hours ago

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

12 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

12 hours ago

Insiden Polisi Tembak Polisi, Ini Penjelasan Kapolda Sumbar

Jakarta - Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono menjelaskan kronologis polisi tembak polisi yang melibatkan bawahannya,… Read More

13 hours ago

Wamen ESDM Dukung Adopsi Electrifying Lifestyle di Masyarakat

Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More

13 hours ago