News Update

Barito Pacific Bagi Dividen Rp432 Miliar

Jakarta – PT Barito Pacific Tbk (BRPT) akan membagikan dividen tunai dari laba bersih tahun buku 2017 senilai USD30 juta atau Rp432 miliar.

Jumlah tersebut setata dengan 25 persen dari perolehan laba bersih 2017 yang sebesar USD 2,45 miliar. Hal ini merupakan keputusan direksi dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST)

Direktur Utama PT Barito Pacific Tbk Agus Salim Pangestu mengatakan, penyisihan laba ini merupakan salah satu upaya Barito untuk mewujudkan komitmen kepada seluruh investor publik yang setia.

“Pertama kalinya dalam 20 tahun terakhir, kali ini kami bagikan dividen kepada pemegang saham,” ujarnya di Jakarta, Rabu, 18 Agustus 2018.

Baca juga: Barito Pacific Sukses Right Issue dan Akuisisi Star Energy

Agus mengatakan, dividen tunai tersebut sebesar Rp24,43 per saham. Pemegang saham yang berhak menerima dividen adalah mereka yang tercatat pada Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI).

Pembagian dividen ini juga dilakukan untuk saham baru yang telah diterbitkan melalui right issue sebelumnya. Melalui aksi tersebut, perseroan menerbitkan sebesar 3,83 miliar saham baru.

Sebagai informasi sepanjang tahun 2017, Barito Pacific diketahui membukukan kenaikan pendapatan bersih sebesar 25 persen memjadi USD2,45 miliar.

Angka ini diketahui meningkat secara dari tahun sebelumnya sebesar USD1,96 miliar. Dengan begitu, perseroan mampu mengantongi laba bersih sebesar USD279,9 juta. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

IIF Raih Peringkat Gold Rank pada Ajang Penghargaan ASRRAT

Jakarta - PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF) kembali meraih peringkat "Gold Rank" dalam ajang Asia… Read More

13 seconds ago

Hyundai New Tucson Mengaspal di RI, Intip Spesifikasi dan Harganya

Jakarta – Menjelang akhir 2024, PT Hyundai Motors Indonesia resmi merilis new Tucson di Indonesia. Sport Utility Vehicle (SUV)… Read More

2 mins ago

Direktur Keuangan Bank DKI Raih Most Popular CFO Awards 2024

Jakarta - Romy Wijayanto, Direktur Keuangan & Strategi Bank DKI menerima penghargaan sebagai Most Popular… Read More

12 mins ago

Wamenkop: Koperasi jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan dan Jeratan Rentenir

Jakarta - Kementerian Koperasi (Kemenkop) menegaskan peran strategis koperasi, khususnya Baitul Maal Wa Tamwil (BMT), dalam… Read More

43 mins ago

Presiden Prabowo Bawa Oleh-oleh Investasi USD8,5 Miliar dari Inggris

Jakarta – Optimisme para pelaku usaha di Inggris terhadap ekonomi di Tanah Air masih solid.… Read More

46 mins ago

Tingkatkan Skala Bisnis, Pelaku UMKM Bisa Manfaatkan Securities Crowdfunding

Jakarta – Asosiasi Layanan Urun Dana Indonesia (ALUDI) baru saja menghelat Securities Crowdfunding Day 2024.… Read More

1 hour ago