Perbankan

Bank Mandiri Tawarkan Bunga Mulai 0,83% untuk Kredit Kendaraan Listrik

Jakarta – Bank Mandiri berkolaborasi dengan GESITS Technologies Indo (GT) dalam mendukung program insentif pemerintah dalam pembelian kendaraan bermotor listrik berbasis baterai roda dua. Komitmen Bank mandiri ini sejalan dengan Peraturan Menteri Perindustrian No. 6 Tahun 2023. Selain itu, Bank Mandiri juga memberikan insentif dengan bunga lebih rendah dalam kredit kendaraan listrik mulai dari 0,83% per bulan.

SVP Consumer Loan Group Bank Mandiri Agus Hendra Purnama mengatakan, skema pembiayaan motor listrik yang disiapkan oleh Bank Mandiri dan Himbara, bila sesuai dengan kriteria antara lain DP mulai dari 0%, tenor yang panjang, dan tingkat suku bunga per bulan yang rendah. Tergantung dari profil risiko masing-masing calon pembeli.

“Bunganya itu mulai 0,83% per bulan jadi inilah insentif-insentif yang akan kita berikan dan akan dilakukan secara bertahap sesuai dengan journey-nya,” jelas Agus dalam Konferensi Pers Kesiapan GESITS, Selasa, 21 maret 2023.

Sebagai informasi, sampai dengan akhir Februari 2023, Mandiri Group bersama dengan Mandiri Tunas Finance (MTF) dan Mandiri Utama Finance (MUF) telah merealisasikan pembiayaan kendaraan listrik sebesar Rp 316 miliar, dengan tren yang terus tumbuh.

Bank Mandiri sendiri saat ini juga telah menggunakan lebih dari 36 unit kendaraan listrik sebagai kendaraan operasional serta membangun dua titik SPKLU yang terletak di Kantor Pusat Bank Mandiri dan di Kantor Cabang Nusa Dua, Bali. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Irawati

Recent Posts

PP Hapus Tagih Diteken Presiden Prabowo, Jumlahnya Capai Rp8,7 Triliun

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto resmi menandatangani Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 47 Tahun 2024 tentang… Read More

23 mins ago

AXA Mandiri Meluncurkan Produk Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Suasana saat konferensi pers saat peluncuran Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera di Jakarta. Presiden Direktur… Read More

8 hours ago

Bank NTT dan Bank Jatim Resmi Jalin Kerja Sama Pembentukan KUB

Jakarta - PT. Bank Pembangunan Daerah (BPD) Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) resmi menandatangani nota… Read More

8 hours ago

Ekonomi RI Tumbuh 4,95 Persen di Kuartal III 2024, Airlangga Klaim Ungguli Singapura-Arab

Jakarta – Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III 2024 tercatat sebesar 4,95 persen, sedikit melambat dibandingkan kuartal… Read More

10 hours ago

Dukung Literasi EBT, PHE ONWJ Ajak Pelajar Cirebon Kenali Energi Surya

Jakarta - Pertamina Hulu Energi Offshore North West Java (PHE ONWJ) terus berkomitmen mendukung pengembangan Energi Baru… Read More

10 hours ago

AXA Mandiri Hadirkan Asuransi Dwiguna untuk Bantu Orang Tua Atasi Kenaikan Biaya Pendidikan

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat peningkatan biaya pendidikan yang signifikan setiap tahun, dengan… Read More

11 hours ago