Bank Mandiri Incar Transaksi Rp120 Miliar di IFW 2017
Page 3

Bank Mandiri Incar Transaksi Rp120 Miliar di IFW 2017

“Sebagai implementasi komitmen pada industri kreatif, kami juga menghadirkan beberapa pelaku fesyen alumni program Wirausaha Muda Mandiri (WMM) untuk menampilkan produk kreasi mereka. Harapannya, mereka dapat menunjukkan hasil konkrit dari pembinaan dan dukungan yang telah mereka dapatkan selama ini,” paparnya.

(Baca juga: Bank Mandiri Siap Perluas Bisnis di ASEAN)

Menurutnya, Bank Mandiri telah membina lebih dari 1.500 pelaku industri kreatif melalui program WMM dan berbagai program pembinaan wirausaha kreatif lainnya, dimana sebagian besar peserta program merupakan generasi muda potensial yang mampu menciptakan lapangan kerja untuk masyarakat sekitar.

“Kami percaya banyak generasi muda Indonesia adalah yang belum terasah. Mereka memiliki potensi, bakat dan kreativitas yang bisa dikembangkan. Untuk itu, kami terus mengembangkan program Wirausaha Muda Mandiri agar bisa mengasah intan-intan muda Indonesia,” ucapnya. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Related Posts

News Update

Top News