Categories: Perbankan

Bank Mandiri Hadirkan Pembayaran e-Money di “BIS KITA”

Jakarta – Bank Mandiri menghadirkan pembayaran via kartu prabayar Mandiri e-money pada layanan “BIS KITA” di Kota Bogor, Jawa Barat. Pembayaran Tap On Bus ini turut memperkuat dukungan perseroan pada Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT).

SVP Transaction Banking Retail Sales Bank Mandiri Thomas Wahyudi mengharapkan kerja sama ini dapat meningkatkan kemudahan dan minat masyarakat Bogor dalam memanfaatkan alat transportasi perkotaan. Selain itu. Kerja sama ini sekaligus merupakan realisasi visi Bank Mandiri menjadi mitra keuangan terpilih utama yang berbasis pada keunggulan layanan digital perbankan.

“Inisiatif kerjasama ini sejalan dengan keinginan Bank Mandiri untuk terus memberikan nilai tambah kepada mitra serta upaya kami untuk mendukung program pemerintah dalam mengurangi transaksi tunai sebagaimana dicanangkan pemerintah melalui Bank Indonesia dalam Gerakan Nasional Non Tunai,” ujar Thomas pada keterangannya, 2 November 2021.

BIS KITA sendiri merupakan implementasi program Buy the Service dari BPTJ dalam rangka pengembangan transportasi di kawasan perkotaan. Tagline BIS KITA (Bus Inovatif, Solusi Transportasi Perkotaan Terintegrasi dan Andal) bertujuan untuk memberikan kenyamanan serta kemudahan bertransportasi kepada masyarakat berbasis pembayaran non tunai.

Sebagai informasi, Bank Mandiri telah menunjukkan konsistensinya dalam dukungan pada gerakan Gerakan Nasional Non Tunai, antara lain melalui kenaikan jumlah penerbitan kartu berlogo Mandiri e-Money yang kini telah mencapai hampir 25 juta kartu. Pada akhir September 2021, frekuensi finansial Mandiri e-Money sebesar 697 juta transaksi, dengan nilai transaksi finansial mencapai lebih dari Rp11,8 triliun. (*)

 

Editor: Rezkiana Np

Evan Yulian

Recent Posts

Tingkatkan Standar Privasi Tertinggi, Allianz Life Indonesia Raih ISO 27701

Jakarta - Allianz Life Indonesia dan Allianz Utama Indonesia meraih sertifikasi terkait keamanan data pribadi,… Read More

4 hours ago

Bank Indonesia Pastikan Libur Operasional di Hari Pilkada 27 November 2024

Jakarta – Kegiatan operasional Bank Indonesia ditiadakan pada hari Pemungutan Suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Rabu, 27… Read More

4 hours ago

KPEI Catat Transaksi CCP PUVA Capai USD168 Juta per Akhir Oktober 2024

Jakarta - PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI) sebagai Central Counterparty Pasar Uang dan Valuta… Read More

10 hours ago

Analis Rekomendasikan Buy Saham BBNI, Ini Alasannya!

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI melalui aplikasi wondr by BNI… Read More

10 hours ago

OJK: Peringkat Corporate Governance RI Masih di Bawah Vietnam

Jakarta - Meski masuk jajaran negara G-20 atau negara dengan ekonomi terbesar, Indonesia rupanya masih… Read More

10 hours ago

Gapensi Tolak Keras PPN 12 Persen: Bisa Perlambat Proyek Pemerintah

Jakarta – Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) menolak rencana pemerintah menaikkan PPN (Pajak Pertambahan Nilai) menjadi… Read More

11 hours ago