News Update

Bank Mandiri Fokus Salurkan Rp21 Triliun Dana Pemerintah dalam 3 Bulan

Jakarta – Bank Mandiri sebagai bank yang diamanahkan Pemerintah untuk menjadi bank peserta dalam penempatan dana Rp30 triliun berkomitmen untuk mendukung Program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

Menteri Keuangan Sri Mulyani dalam rapat kerja dengan Komisi XI DPR RI menjelaskan, pihaknya telah melakukan rapat internal dengan masing masing bank Himbara untuk berkomitmen menjalankan program pemerintah tersebut.

Sri Mulyani mengatakan, untuk Bank Mandiri akan fokus pada penyaluran kredit produktif, padat karya, ketahanan pangan, dan mendukung sistem logistik nasional dengan target penyaluran Rp21 triliun dalam periode 3 bulan.

“Bank Himbara telah memberikan informasi penemapatan penggunaan itu untuk mendukung rencana strategis pemulihan ekonomi sektor riil,” kata Sri Mulyani di Jakarta, Senin 29 Juni 2020.

Dirinya merinci, penyaluran penempatan dana pemerintah akan digunakan untuk pemberian kredit dengan tujuan meningkatkan dan memperluas akses pembiayaan kepada usaha produktif (sektor riil); Mendorong pertumbuhan ekonomi dan penyerapan tenaga kerja; Mendukung program pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan ekonomi kerakyatan; serta mendukung sistem logistik nasional.

Dalam slide yang ditayangkan tercatat, melalui angka Rp21 triliun tersebut akan disalurkan ke berbagai segmen dianataranya Segmen Mikro dan KUR senilai Rp6 triliun, segmen pertanian perdagangan Rp1 triliun, segmen SME senilai Rp6 triliun, segmen comersial senilai Rp4 triliun dan terakhir segmen corporate senilai Rp4 triliun. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

7 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

7 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

9 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

9 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

10 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

11 hours ago