Perbankan

Bank Mandiri Borong 3 Penghargaan di 25th Infobank Awards 2020

Jakarta – PT Bank Mandiri Tbk (Bank Mandiri) benar-benar tampil dengan raihan luar biasa pada ajang 25th Infobank Awards 2020 akhir September kemarin.

Bagaimana tidak, bank dengan laba terbesar di Indonesia ini menyabet 3 penghargaan sekaligus pada ajang tersebut, yakni “Platinum Trophy” atas kinerja “Sangat Bagus” 10 tahun berturut-turut, Infobank Special Awards 2020 untuk kategori “The Best Performance Bank 2020”, dan kategori “The Best Bank of CGC 2019”.

Penghargaan yang dilandaskan pada kinerja keuangan tahun 2018-2019 ini memang pantas diterima oleh Bank Mandiri.

Biro Riset Infobank (birI) mencatatkan kinerja yang ciamik dari Bank Mandiri pada periode 2018-2019. Aset konsolidasi Bank Mandiri naik 9,6% year on year pada 2019 menjadi Rp1,31 triliun. Kenaikan aset ini ditopang oleh penyaluran kredit yang naik sebesar 11,47% yoy.

Rasio non performing loan (NPL) Bank Mandiri pun turun sebesar 40 basis points menjadi 2,39%.

Di samping itu, Bank Mandiri mencatatkan perolehan laba bersih sebesar Rp27,5 triliun, naik 9,9% yoy. Serta dana pihak ketiga (DPK) sebesar Rp933 triliun atau naik 10,97% yoy.

Peningkatan kinerja di atas sejalan dengan peningkatan volume transaksi digital banking dari segmen wholesale yang mencapai lebih dari Rp7.000 triliun, dan jumlah transaksi Mandiri Cash Management (MCM) yang tumbuh hingga 32,06%. (*) Steven

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

KB Bank Syariah Kenalkan Kantor Cabang Baru

PT Bank KB Bukopin Syariah (KB Bank Syariah) menggelar berbagai rangkaian acara untuk mengenalkan kantor… Read More

3 hours ago

Fokus Garap Perumahan, BSN Bidik Pembiayaan 2026 Tumbuh 20 Persen

Poin Penting BSN tetap menjadikan pembiayaan perumahan sebagai core bisnis di tengah ketidakpastian global Pada… Read More

4 hours ago

Indeks INFOBANK15 Menguat di Tengah Pelemahan IHSG

Poin Penting IHSG ditutup turun 0,46 persen ke level 8.951,01, namun mayoritas indeks domestik masih… Read More

4 hours ago

BPKH Akui Masih Hadapi Kendala Investasi Emas dalam Pengelolaan Dana Haji

Poin Penting Investasi emas BPKH masih terbatas karena belum adanya pasar emas korporasi di Indonesia,… Read More

5 hours ago

Deretan Saham Pemberat IHSG Sepekan, Ada BBCA, AMMN, hingga GOTO

Poin Penting IHSG melemah pekan ini sebesar 1,37 persen ke level 8.951,01, seiring turunnya kapitalisasi pasar… Read More

5 hours ago

IHSG Sepekan Terkoreksi 1,37 Persen, Kapitalisasi Pasar Jadi Rp16.244 Triliun

Poin Penting IHSG melemah 1,37 persen persen pada pekan 19–23 Januari 2026 ke level 8.951,01, seiring kapitalisasi… Read More

7 hours ago