Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk Maryono didampingi Kepala Divisi Digital Banking Dopo Lastiyomo (tengah) bersama Menteri BUMN Rini Soemarno menyaksikan penggunaan aplikasi Quick Response Payment untuk membeli gerabah dari pengrajin di Balkondes Karanganyar, Magelang, Jawa Tengah, Minggu 20 Agustus 2017 Bank BTN meluncurkan aplikasi transaksi Quick Response Payment (QR Payment). Aplikasi ini memudahkan pembeli dan penjual bertransaksi tanpa menggunakan mesin Electronic Data Capture/ EDC cukup dengan memindai kode QR yang terpampang pada layar aplikasi. Aplikasi tersebut bisa menghemat biaya sewa/ beli EDC Bank BTN hinggga jutaan rupiah per bulan.