News Update

Bank Aladin Syariah Gandeng Muamalat Institute Tingkatkan Kopetensi SDM

Jakarta – PT Bank Aladin Syariah Tbk. (Bank Aladin Syariah) yang sebumnya bernama PT Bank Net Indonesia Syariah Tbk melakukan kerjasama dengan Muamalat Institute (MI) terkait dengan pengembangan sumber daya manusia (SDM) berkompetensi syariah.

Presiden Direktur Bank Aladin Dyota Mahottama Marsudi mengatakan pihaknya berharap seluruh insan di tubuh perseroan dapat terus meningkatkan kemampuan dan pengetahuan soal jasa keuangan yang sesuai dengan prinsip-prinsip Islami.

“Melalui pelatihan yang kami terima ini semakin memperdalam pemahaman soal kaidah syariah untuk kegiatan perbankan,” ujarnya dalam keterangan resmi yang dikutip pada Jumat, 23 April 2021.

Dyota mengaku telah memperoleh ilmu baru yang menambah khasanah pengetahuan, utamanya dalam sistem keuangan yang sesuai dengan kriteria halal. Baginya, kesempatan ini sekaligus modal berharga dalam mengemban amanah sebagai pemimpin di lembaga finansial syariah.

“Materi yang disampaikan membuat pengetahuan bertambah. Saya berharap bisa menjalankan kewajiban secara maksimal di bank yang saya pimpin,” kata pria yang juga merupakan anak dari Menteri Luar Negeri Retno Marsudi tersebut menambahkan.

Dalam kesempatan yang sama, Executive Director Muamalat Institute Anton Hendrianto juga mengungkapkan jika pihaknya mempunyai concern yang cukup kuat dalam mengembangkan literasi keuangan syariah di Tanah Air.

Pasalnya, sebagai bagian dari institusi perbankan Islami pertama di Indonesia, Muamalat memiliki tanggung jawab sosial untuk bisa menyebarkan paham syariah seiring dengan kegiatan bisnis yang dilakukan oleh perusahaan.

“Alhamdulillah, Muamalat Institute mendapat kepercayaan untuk memberikan pembekalan kepada Bank Aladin Syariah. Sinergi yang dibangun merupakan kunci dalam mengembangkan ekosistem serta industri halal di negara ini,” katanya.

Anton yakin, sektor perbankan digital yang dipilih oleh Bank Aladin diproyeksi dapat membawa kemajuan tersendiri dalam perluasan aspek syariah secara lebih masif.

“Kedua belah pihak telah sepakat dan berkomitmen untuk mendukung pertumbuhan bisnis syariah dan membidik target menjadi pilar penting di perbankan Indonesia,” tutup Anton.

Suheriadi

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

8 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

8 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

10 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

10 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

11 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

12 hours ago