News Update

Aswata Luncurkan Asuransi Mobil dan Perjalanan Umrah

Jakarta – PT Asuransi Wahana Tata (Aswata) meluncurkan dua produk baru. Aswata luncurkan asuransi mobil Aswata Oto A plus dan asuransi perjalanan umrah Aswata Safiya.

Kedua produk ini memiliki jaminan perlindungan asuransi yang luas dan dilengkapi dengan beragam manfaat ekstra sebagai nilai tambah bagi nasabah.

“Aswata memandang lini usaha asuransi kendaraan tetap sebagai salah satu penggerak utama bisnis auransi umum. Mutu dan ragam layanan tambahan saat ini menjadi faktor penting bagi nasabah dalam memilih asuransi mobil,” kata Presiden Direktur Aswata, Christian Wanandi dalam siaran pers perseroan, Kamis, 10 November 2016.

Christian mengatakan untuk Aswata Oto A plus nilai tambah produk ini yakni memberikan manfaat ekstra seperti layanan ERA dan derek 24 jam, layanan evakuasi dan repatriasi medis, serta jemput antar klaim.

Sementara untuk asuransi Aswata Safiya luas jaminan meliputi perlindungan terhadap resiko kecelakaan, gangguan selama perjalanan dan beragam bantuan darurat selama perjalanan umrah.

“Kedua produk ini mewakili visi Aswata untuk memberikan produk asuransi yang berrorientasi pada solusi inovatif kepada nasabah,” jelasnya.

Sekedar informasi, saat ini lini usaha asuransi kendaraan bermotor menjadi kontributor premi kedua terbesar di Aswata. Di 2015, lebih dari 35% premi yang didapatkan Aswata berasal dari bisnis asuransi kendaraan, hanya sedikit lebih rendah dibanding lini usaha asuransi properti sebesar 38%. (*) Dwitya Putra

Apriyani

Recent Posts

BNI Sumbang Rp77 Triliun ke Penerimaan Negara dalam 5 Tahun

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More

7 hours ago

BI Gratiskan Biaya MDR QRIS untuk Transaksi hingga Rp500 Ribu, Ini Respons AstraPay

Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More

7 hours ago

AstraPay Bidik 16,5 Juta Pengguna di 2025, Begini Strateginya

Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More

8 hours ago

Askrindo Dukung Gerakan Anak Sehat Indonesia di Labuan Bajo

Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More

8 hours ago

Presiden Prabowo Dianugerahi Tanda Kehormatan Tertinggi El Sol del Perú, Ini Maknanya

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto memperoleh tanda kehormatan tertinggi, yakni “Grand Cross of the Order… Read More

9 hours ago

RUPS PLN Rombak Pengurus, Berikut Direksi dan Komisaris Terbarunya

Jakarta – PT PLN (Persero) telah melakukan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), pada Kamis (14/11).… Read More

10 hours ago