Jakarta – PT Asuransi Kredit Indonesia (Persero) atau Askrindo dan PT PAL Indonesia (Persero) menandatangani perjanjian kerjasama tentang jasa penjaminan pemanfaatan produk asuransi.
Direktur Utama Askrindo, Asmawi Syam mengatakan, penandatanganan kerjasama ini adalah wujud nyata sinergi BUMN untuk meraih peluang bisnis yang bermanfaat bagi kedua BUMN.
“Dalam kerjasama ini, Askrindo meng-cover penjaminan risiko untuk PT PAL berupa penerbitan Surety Bond, Customs Bond dan beberapa produk Askrindo lainnya selama dua tahun terhitung sejak ditandatangani perjanjian kerjasama ini,” ujar Asmawi di Jakarta, Jumat, 12 Januari 2018.
Asmawi memaparkan, Askrindo memberikan jaminan risiko mulai dari penawaran, pelaksanaan, uang muka, pembangunan sampai pemeliharaan dari pembangunan konstruksi mereka.
“Selain itu nantinya kita meng-cover risiko kredit mereka, keperluan import/eksport serta penjaminan yang terkait dengan kepabeanan,” papar Asmawi.
Kontrak kerjasama dengan PT PAL Indonesia sendiri akan dilaksanakan selama 2 tahun dan ditargetkan pada tahun 2018 akan mendapatkan premi sebesar Rp15 Miliar dari kerjasama ini.
Diharapkan Askrindo kedepannya juga dapat meng-cover asuransi bagi para pegawai PT PAL Indonesia.
“Kedepannya kita akan menawarkan Asuransi Umum Kecelakaan Diri ke perusahaan tersebut” tutupnya. (*)
Jakarta – Kapasitas ruang fiskal APBN masih sangat terbatas dalam mendanai berbagai proyek transisi energi… Read More
Jakarta - Tahun 2024 lalu, perusahaan akuntansi multiglobal, menemukan data bahwa 53 persen pemimpin perusahaan… Read More
Jakarta - PT Bank BTPN Syariah Tbk mencatatkan kinerja yang solid pada kuartal I 2025… Read More
Jakarta – PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFI Finance) mengawali 2025 dengan catatan positif. Di… Read More
Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan potensi Indonesia untuk membuka pasar baru dalam perdagangan internasional,… Read More
Jakarta - Pemerintah akan melakukan perubahan kebijakan atau deregulasi sebagai langkah negosiasi perdagangan yang dinilai… Read More