COVID-19 Update

Antisipasi Covid-19, Provinsi Jawa Barat Dibantu TNI dan BNPB

Jakarta – Demi mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19, Provinsi Jawa Barat terus berupaya untuk mendapatkan bantuan dari setiap pihak. Saat ini, Provinsi Jawa Barat sudah bekerja sama dengan TNI dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) untuk menambah fasilitas dan tenaga kesehatan.

“Kita sudah lakukan komunikasi dengan TNI di Jawa Barat sehingga kami bisa menggunakan fasilitas kesehatan yang dimiliki oleh TNI. Saat ini, rumah sakit sudah dialihkan menjadi rumah sakit darurat Covid-19. Untuk tenaga kesehatan, kami juga dibantu dari BNPB,” ujar Dewi dalam diskusi virtual yang dikutip Sabtu, 9 Januari 2021.

Dewi mengungkapkan terima kasihnya pada semua pihak yang telah membantu Provinsi Jawa Barat dalam menangani pandemi Covid-19. Dengan sinergi dari setiap pihak, ia optimis penanganan pandemi Covid-19 dapat berjalan dengan lancar.

Kemudian, Provinsi Jawa Barat juga terus berkoordinasi dengan Provinsi sekitar dalam penanganan Covid-19. Menurutnya, Provinsi Jawa Barat menyelaraskan kebijakannya dengan Provinsi DKI Jakarta agar lebih efektif. Dengan demikian, penanganan Covid-19 dapat lebih cepat dan terarah.

“Kita menyesuaikan kebijakan dengan DKI. Daerah Bodebek mengikuti kebijakan DKI karena arus pegawai dan penduduk cukup tinggi. Akan lebih efektif bila mengikuti kebijakan DKI,” katanya (*) Evan Yulian Philaret

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

BPS Catat IPM Indonesia di 2024 Naik jadi 75,08, Umur Harapan Hidup Bertambah

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat indeks pembangunan manusia (IPM) mencapai 75,08 atau dalam… Read More

14 mins ago

Caturkarda Depo Bangunan (DEPO) Raih Penjualan Rp2,02 Triliun di Kuartal III-2024

Jakarta - PT Caturkarda Depo Bangunan Tbk (DEPO) hari ini mengadakan paparan publik terkait kinerja… Read More

57 mins ago

Utang Luar Negeri RI Naik di Triwulan III 2024, Tembus Rp6.797 Triliun

Jakarta - Bank Indonesia (BI) melaporkan posisi Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia pada triwulan III 2024 tercatat… Read More

1 hour ago

Wamenkop Ferry: Koperasi Susu Boyolali Harus jadi Pelaku Industri Pengolahan

Jakarta - Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono turun tangan mengatasi kisruh yang membelit Koperasi Produksi Susu… Read More

2 hours ago

Finalisasi KUB dengan Bank Jatim, Bank Banten Optimis Segera Teken Shareholder Agreement

Serang - PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (Bank Banten) menyakini proses kelompok usaha bank… Read More

2 hours ago

MUFG Bank Cabang Jakarta Raih Laba Rp5,88 Triliun di September 2024, Tumbuh 22,74 Persen

Jakarta – MUFG Bank Cabang Jakarta, berhasil mencatatkan kinerja positif pada kuartal III 2024. Berdasarkan… Read More

2 hours ago