News Update

Adira Finance Gelar HARCILNAS 2021

Jakarta – Menyambut ulang tahunnya yang ke 31, Adira Finance menggelar beragam program dan acara untuk pelanggan, salah satunya adalah Harinya Cicilan Lunas (HARCILNAS 2021). Program ini adalah sebuah program loyalitas berupa undian berhadiah pelunasan angsuran yang dapat diikuti semua pelanggan aktif Adira Finance.

Caranya adalah dengan dengan cara menukarkan adirapoin dengan kupon undian pada aplikasi adiraku. HARCILNAS 2021 hadir sebagai bentuk apresiasi Adira Finance kepada pelanggan setia yang tetap membayar angsuran tepat waktu, meski di tengah kondisi pandemi Covid-19.

“Melalui program HARCILNAS 2021, kami berharap hal ini dapat memotivasi nasabah untuk tetap setia memilih solusi pembiayaan melalui Adira Finance,” jelas Direktur Penjualan Pelayanan & Distribusi Adira Finance, Niko Kurniawan secara virtual, Kamis, 12 Agustus 2021.

Pelanggan yang telah terdaftar pada program ini berkesempatan mendapatkan hadiah utama berupa pelunasan seluruh sisa cicilan untuk 31 pemenang. Selain itu, tersedia juga hadiah hiburan berupa pelunasan 1 bulan cicilan untuk 310 pemenang. Pelanggan dapat menukarkan 500 (lima ratus) adirapoin yang dimiliki di aplikasi adiraku, dengan satu kupon Undian Harcilnas.

Informasi mengenai program HARCILNAS 2021 ini juga dapat diakses melalui website www.adira.co.id, aplikasi adiraku, dan saluran media sosial resmi perusahaan @adirafinanceid. (*)

Editor: Rezkiana Np

Evan Yulian

Recent Posts

Fungsi Intermediasi Bank Jasa Jakarta (Bank Saqu) Moncer di Triwulan III 2024

Jakarta - Kinerja fungsi intermediasi Bank Jasa Jakarta (Bank Saqu) menunjukkan hasil yang sangat baik… Read More

42 mins ago

Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan Komitmen RI Dukung Perdamaian Dunia

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menegaskan komitmen Indonesia untuk mendukung upaya PBB dalam mewujudkan perdamaian dan keadilan internasional. Termasuk… Read More

1 hour ago

OJK Catat Outstanding Paylater Perbankan Tembus Rp19,82 Triliun

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat outstanding paylater atau Buy Now Pay Later (BNPL) di perbankan… Read More

1 hour ago

Perkuat Inklusi Asuransi, AAUI Targetkan Rekrut 500 Ribu Tenaga Pemasar di 2025

Jakarta - Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) menargetkan jumlah agen asuransi umum mencapai 500 ribu… Read More

1 hour ago

PermataBank Bidik Bisnis Wealth Management Tumbuh Double Digit di 2025

Jakarta – Di tengah fenomena makan tabungan alias mantab akhir-akhir ini, pertumbuhan antara ‘orang-orang tajir’… Read More

2 hours ago

Kredit UMKM Kian Melambat, OJK Beberkan Penyebabnya

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut tren pertumbuhan UMKM cenderung melambat, sejalan dengan risiko kredit UMKM… Read More

3 hours ago