Harga Pangan Stabil, Namun Lebih Tinggi dari Harga Acuan

Harga Pangan Stabil, Namun Lebih Tinggi dari Harga Acuan

Jakarta–Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) menyatakan sikap terkait harga pangan yang cenderung stabil, namun masih di atas harga acuan penjualan konsumen. Direktur INDEF, Enny Sri Hartati menilai upaya stabilisasi harga tersebut masih belum mampu memulihkan daya beli masyarakat.

“Memang ada stabilisasi pangan selama ramadhan, dan diklaim ialah stabilitas harga terbaik saat ramadhan. Namun bila dibandingkan, ternyata hasil evaluasi dari pusat informasi harga pangan strategis di bawah harga di lapangan,” jelas Enny di Kantor INDEF, Jakarta, Senin, 10 Juli 2017.

Ia menjelaskan, berdasarkan hasil pemantauan Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS) terhadap 160 pasar di Indonesia selama periode 9 September 2016 hingga 12 Juni 2017 menunjukkan, bahwa harga di pasar masih cenderung lebih tinggi dibandingkan harga acuan PIHPS. (Bersambung ke halaman berikutnya)

Related Posts

News Update

Top News