OJK Nyaris Capai Target Inklusi Keuangan Pemerintah

OJK Nyaris Capai Target Inklusi Keuangan Pemerintah

Jakarta–Ketua Dewan Komisioner OJK, Muliaman D Hadad mengatakan, pihaknya optimis mencapai target pemerintah mengenai inklusi keuangan hingga 75 persen pada 2019.

“Kita ikuti saja target inklusi keuangan 75 persen pada 2019. Kita optimislah karena hingga saat ini tingkat inklusi sudah hampir 69 persen, jadi on the track lah,” ucap Muliaman di Jakarta, Kamis, 18 Mei 2017.

Data Indeks inklusi keuangan atau penggunaan produk dan jasa dari lembaga keuangan saat ini berada padal level 67,82  persen. Angka tersebut meningkat dibanding 59,7 persen pada tahun 2013.

Sementara tingkat literasi keuangan atau pemahaman masyarakat atas produk dan jasa yang ditawarkan lembaga keuangan domestik tahun 2016 telah mencapai 29,66 persen. Angka itu meningkat dibandingkan tahun 2013 yang sebesar 21,8 persen. (Bersambung ke halaman berikutnya)

Related Posts

News Update

Top News