Jakarta–Kecanggihan teknologi informasi dewasa ini harus disikapi masyarakat dengan bijak. Terutama terkait dengan semakin maraknya hoax (berita atau informasi tidak benar) dan cybercrime atau kejahatan siber.
“Dunia sudah berubah, permasalahan layanan keuangan digital dan cybrecrime tercatat mengalami kenaikan yang signifikan. Seperti maraknya bank gelap serta investasi bodong. Dan korbannya pun luar biasa banyak, ini yang harus kita antisipasi,” ujar Eko B. Supriyanto, Pemimpin Redaksi Infobank dalam seminar “Digital Branding di Tengah Serbuan Hoax dan Cybercrime” di Jakarta, Kamis, 30 Maret 2017.
Eko B. Supriyanto juga berharap, dengan terselenggaranya acara seminar ini dapat memberikan edukasi pada masyarakat umumnya dan khususnya bagi para pelaku layanan keuangan agar terus waspada dan antisipasi dengan kejahatan siber yang marak pada saat ini. (Bersambung ke halaman berikutnya)