Poin Penting
- Tugu Insurance (TUGU) meraih Best Stock Awards 2026 sektor keuangan kategori mid cap berkat konsistensi kinerja, fundamental dan teknikal yang solid di tengah ketidakpastian global
- Hingga triwulan III/2025, hasil jasa asuransi mencapai Rp682,6 miliar, premi tumbuh 5,6 persen (di atas industri 3,4 persen, serta hasil investasi naik 21 persen menjadi Rp509 miliar
- TUGU memimpin pasar di lini marine hull dan aviation, sekaligus terus memperkuat tata kelola, inovasi, digitalisasi, dan manajemen risiko.
Jakarta – PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance), salah satu anak perusahaan dari PT Pertamina (Persero), kembali menorehkan prestasi membanggakan. Di awal 2026 ini, Tugu Insurance, dengan kode saham TUGU, sukses meraih penghargaan Best Stock Awards 2026 di kelompok sektor keuangan kategori mid cap.
Penghargaan ini diberikan oleh Investortrust, sebuah portal data dan berita ekonomi independen, yang berkolaborasi dengan Infovesta, sebuah perusahaan data dan riset independen.
Pemenang penghargaan dipilih berdasarkan evaluasi atas konsistensi perusahaan dalam mencetak pertumbuhan kinerja, fundamental dan teknikal yang kokoh, di tengah ketidakpastian dan tekanan ekonomi global.
Adapun kriteria seleksi awal dalam pemeringkatan Best Stock Awards 2026 yakni: Emiten tercatat di IDX minimal 5 tahun, rata-rata nilai transaksi harian dalam 1 tahun terakhir minimal Rp1 miliar dan dilakukan terhadap 956 saham emiten yang tercatat di Bursa Efek Indonesia hingga akhir Desember 2025.
Baca juga: AM Best Afirmasi Rating A- dengan Outlook Stabil Bikin TUGU Makin Menarik di Mata Investor
Corporate Secretary Tugu Insurance, Dudi Subekti, menyampaikan apresiasinya atas penghargaan tersebut. Menurutnya, capaian ini menegaskan optimisme investor terhadap upaya penguatan struktur keuangan Perseroan, sekaligus mencerminkan peran strategis Tugu Insurance dalam mendukung keberlanjutan industri asuransi nasional.
“Pencapaian ini merupakan refleksi kepercayaan pasar terhadap perseroan. Ke depan, perseroan akan terus memprioritaskan pertumbuhan yang berimbang, penciptaan nilai jangka panjang bagi pemegang saham, serta kontribusi nyata dalam memperkuat ekosistem industri keuangan nasional,” ujar Dudi dikutip 30 Januari 2026.
Di penghujung 2025 lalu, Tugu Insurance juga telah meraih penghargaan CSA Awards 2025, sebuah ajang penganugrahan tahunan bergengsi yang diselenggarakan oleh Perkumpulan Analis Efek Indonesia (PAEI) bersama dengan CSA Community. Dalam penghargaan ini, Tugu Insurance memenangkan kategori Agile Leader in Resilience, Security & Inclusion in General Insurance.
Penghargaan tersebut diberikan kepada perusahaan yang dinilai mampu menampilkan kinerja unggul, tata kelola yang baik, transparansi, serta daya saing bisnis yang berkelanjutan, berdasarkan penilaian objektif dari para analis pasar modal.
Hingga Triwulan III/2025, Perseroan berhasil mencatatkan Hasil Jasa Asuransi sebesar Rp682,6 miliar. Sejalan dengan itu, pertumbuhan premi Perseroan pun mencapai 5,6 persen, jauh di atas data industri, yakni sebesar 3,4 persen.
Tugu Insurance terus memperkuat kepemimpinannya di seluruh lini bisnis utama. Bila dibandingkan dengan data industri berdasarkan Gross Written Premium (GWP), Perseroan memegang posisi teratas di lini bisnis marine hull dan aviation.
Baca juga: Kesehatan Keuangan TUGU Lampaui Industri, Ini Buktinya!
Sementara hasil investasi meningkat 21 persen secara tahunan menjadi Rp509 miliar, mencerminkan strategi Perseroan dalam mengoptimalkan aset likuid dan mengelola portofolio secara prudent untuk menjaga imbal hasil yang stabil di tengah volatilitas pasar.
Rangkaian pencapaian tersebut semakin mempertegas komitmen Tugu Insurance dalam memperkuat resilience dan inclusiveness di seluruh aspek operasional perusahaan.
Ke depan, TUGU akan terus meningkatkan implementasi tata kelola perusahaan yang baik, mengembangkan inovasi produk dan layanan, serta memperkuat kapabilitas digital dan manajemen risiko sebagai bagian dari strategi pertumbuhan yang inklusif dan berkelanjutan. (*)









