Poin Penting
- Sompo Insurance memperkuat peran agen sebagai ujung tombak edukasi dan perluasan perlindungan aset di segmen konsumer.
- Pengembangan agen dilakukan berkelanjutan melalui pelatihan, pendampingan, dan pemanfaatan teknologi untuk meningkatkan kompetensi dan layanan.
- Kualitas agen mendapat pengakuan nasional, ditandai penghargaan AAUI Agent Award 2025 sebagai bukti komitmen dan profesionalisme.
Jakarta – PT Sompo Insurance Indonesia (Sompo Insurance) memantapkan strategi penguatan peran agen sebagai ujung tombak perluasan perlindungan aset masyarakat, khususnya di segmen konsumer. Di tengah meningkatnya kompleksitas risiko dan kebutuhan perlindungan, agen dinilai memiliki peran krusial dalam menjembatani pemahaman nasabah terhadap produk asuransi yang relevan dan sesuai kebutuhan.
Tidak sekadar berfungsi sebagai saluran distribusi, agen diposisikan sebagai mitra jangka panjang yang mendampingi nasabah dalam memilih solusi perlindungan. Pendekatan ini sejalan dengan upaya perusahaan memperluas penetrasi asuransi umum sekaligus meningkatkan literasi asuransi di masyarakat.
Vice President of Agency & Affinity Sompo Insurance, Rusdi Syarif, menegaskan peran agen kian strategis dalam mendukung pertumbuhan bisnis perusahaan.
“Sebagai perpanjangan tangan perusahaan, agen saat ini menjadi salah satu potensi jalur bisnis yang terus berkembang. Agen perlu memiliki pemahaman produk yang mendalam, sekaligus kemampuan menerapkan teknik dan strategi penjualan yang tepat. Perpaduan inilah yang akan menentukan keberhasilan agen sekaligus mendorong pertumbuhan bisnis Sompo Insurance,” ujarnya dalam keterangan resmi, dikutip pada Senin, 19 Januari 2026.
Baca juga: Sompo Insurance Luncurkan Kampanye Selamat Sompo Tujuan Fase Tiga
Menyadari bahwa keberhasilan agen tidak terbentuk secara instan, Sompo Insurance secara konsisten menjalankan berbagai program pengembangan. Upaya tersebut meliputi pelatihan berjenjang, pendampingan berkelanjutan, hingga pemanfaatan teknologi guna menunjang efektivitas kerja agen agar tetap relevan dengan dinamika pasar.
Langkah tersebut juga diarahkan untuk membentuk agen yang tidak hanya unggul secara teknis, tetapi mampu membangun komunikasi yang kuat dan berbasis kepercayaan dengan nasabah.
Dorong Industri Asuransi yang Inklusif
Rusdi menambahkan, penguatan peran agen diharapkan mampu menghadirkan pengalaman berasuransi yang lebih dekat dan mudah dipahami oleh masyarakat.
“Melalui penguatan peran agen ini, kami optimistis dapat menghadirkan pengalaman berasuransi yang lebih dekat, mudah dipahami dan bernilai bagi masyarakat. Di saat yang sama, langkah ini diharapkan dapat selaras dengan pertumbuhan industri asuransi umum yang lebih inklusif dan berkelanjutan di Indonesia,” imbuhnya.
Saat ini, lanjutnya, Sompo Insurance didukung oleh agen-agen profesional dan berpengalaman dengan pemahaman produk yang mendalam dan pendekatan layanan yang berorientasi jangka panjang. Agen dibekali keterampilan komunikasi untuk memastikan solusi perlindungan yang ditawarkan sesuai dengan kebutuhan spesifik nasabah.
Baca juga: Sompo Insurance Kasih Tips Memilih Asuransi Perlindungan Kendaraan
Komitmen pengembangan agensi tersebut tecermin dari pengakuan eksternal. Pada 2025, salah satu agen Sompo Insurance berhasil meraih penghargaan Top 6 “The Most Inspiring Agent” dalam ajang AAUI Agent Award setelah melalui proses seleksi ketat.
Penghargaan tersebut menegaskan dedikasi agen sekaligus konsistensi Sompo Insurance dalam membangun kepercayaan dan menghadirkan nilai nyata bagi nasabah melalui layanan perlindungan aset yang berkelanjutan.
“Melalui peran agen, Sompo Insurance terus berupaya menghadirkan layanan perlindungan aset yang relevan dan bernilai bagi masyarakat,” pungkasnya. (*)









