Reliance Finance Fokus Pada Pembiayaan Perumahan

Reliance Finance Fokus Pada Pembiayaan Perumahan

Jakarta–PT Usaha Pembiayaan Reliance Indonesia (Reliance Finance) mengukuhkan diri sebagai pioneer perusahaan pembiayaan yang fokus menyalurkan pembiayaan perumahan (mortgage housing) kepada pemilik rumah pertama (first home buyer).

Direktur Utama Reliance Finance Hadianjaya mengatakan, hal tersebut merupakan wujud dukungan Reliance Finance terhadap program pemerintah, yaitu Program Sejuta Rumah yang sudah dimulai sejak 2015.

Saat ini, kesenjangan antara jumlah rumah terbangun dengan jumlah rumah yang dibutuhkan rakyat (backlog) terbilang tinggi. Mengutip data Badan Pusat Statistik (BPS) pada 2014, angka backlog perumahan di Indonesia mencapai 13,5 juta unit.

Untuk memberi kesempatan agar calon pemilik rumah pertama dapat memiliki rumah dengan angsuran yang terjangkau, Reliance Finance menyediakan tenor pembiayaan hingga 20 tahun.

Menurut Hadianjaya, perseroan didukung oleh para investor, yakni LeapFrog Investments, Bank Pembangunan Belanda (FMO), dan PartnerRe melalui induk usaha Reliance Finance, PT Reliance Capital Management (Reliance Group), yang berkomitmen pada segmen masyarakat menengah ke bawah.

“Untuk mendukung bisnis pembiayaan perumahan, Reliance Finance bekerja sama dengan pengembang perumahan yang menggarap segmen yang sama,” ujar Hadianjaya dalam siaran pers di Jakarta, Kamis, 12 Mei 2016.

Komitmen perseroan menggarap bisnis pembiayaan perumahan terlihat pada kinerja positif yang diraih Reliance Finance sepanjang tahun lalu. Perolehan laba bersih bertumbuh 25% dibandingkan dengan 2014. Per akhir Desember 2015, piutang pembiayaan juga mengalami kenaikan 16% dari tahun sebelumnya. (*)

 

Editor: Paulus Yoga

Related Posts

News Update

Top News