Jakarta – BRI Insurance (BRINS) terus berupaya untuk berpartisipasi pada pemulihan Indonesia. Melalui program Corporate Social Responsibility, BRI Insurance menyalurkan bantuan bagi masyarakat yang terdampak banjir di Banjarmasin dan Jember serta korban gempa di Mamuju dan Majene Sulawesi Barat.
Corporate Secretary BRINS Jesben Silalahi mengungkapkan, penyaluran CSR ini juga merupakan bentuk kepedulian dan komitmen BRINS untuk terus membantu dan melindungi sesama. Ia berharap bantuan yang diberikan dapat membantu masyarakat kembali pulih dari bencana alam.
“BRI Insurance akan senantiasa selalu mengupayakan penyaluran bantuan CSR kepada wilayah yang terkena bencana alam beberapa waktu terakhir ini, dan sebagai bentuk kepedulian dan komitmen BRINS,” ujar Jesben dalam keterangannya dikutip, Kamis, 28 Januari 2021.
Melalui Aksi Peduli Banjir Banjarmasin dan Jember ini, BRINS menyalurkan bantuan berupa kebutuhan sehari-hari dalam bentuk suplemen, vitamin, obat-obatan dan sembako. Bantuan ini diserahkan secara langsung kepada tiga titik posko bantuan bencana banjir Kalimantan Selatan.
Titik posko bantuan pertama adah Dinas Sosial Provinsi Kalsel diserahkan langsung oleh Pimpinan Cabang BRINS Banjarmasin didampingi BRI Kanwil Banjarmasin. Bantuan diterima oleh Dra. Hj. Siti Nuryani, Kepala Dinas Sosial Provinsi Kalsel. Kemudian, titik posko kedua terletak di Langgar Annur Persada Raya 3 Handil Bhakti. Bantuan diterima oleh Ibu Maisyarah Koordinator Posko.
Terakhir, titik posko bantuan ketiga berlokasi di Posko Induk Logistik Peduli Bencana Alam Kodim 1006/Martapura. Bantuan diserahkan oleh BRINS didampingi oleh BRI Cabang Martapura dan diterima langsung oleh Bpk.Safril Anwar Jabatan Kapten Inf Danramil 1006-07.
Untuk wilayah Jember, penyerahan bantuan secara simbolis diwakili oleh Bayu Irawan, MRO BRINS Jember dan diterima langsung oleh Huda, Kepala Desa Karangrejo, Jember. “Terima kasih & doa dari warga desa Karangrejo kepada Manajemen BRI Insurance semoga senantiasa diberikan kesehatan dan sukses selalu,” ucapnya
Sementara itu, penyerahan bantuan CSR BRINS di Mamuju dan Majene diwakili oleh Panca, MRO BRI Insurance Pare-Pare. Bantuan secara simbolis diserahkan kepada Pihak Posko BRI Peduli yang diterima oleh Abbas AMPM BRI KC Mamuju dan akan disalurkan kepada masyarakat untuk kebutuhan sehari-hari seperti makanan siap saji, obat-obatan, sembako, selimut dan kebutuhan-kebutuhan lainnya. (*) Evan Yulian Philaret