Pengumuman Kabinet Jokowi Dorong Penguatan Rupiah

Pengumuman Kabinet Jokowi Dorong Penguatan Rupiah

Jakarta– Pergerakan nilai tukar Rupiah pada hari ini (23/10) masih menunjukan penguatan tipis usai pengumuman nama jajaran Menteri Kabinet Indonesia Maju Presiden Jokowi.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra ketika dihubungi oleh infobanknews di Jakarta. Dirinya menjelaskan, kabinet baru sementara telah direspon positif oleh pasar.

“Rupiah sudah menguat merespon susunan kabinet. Artinya susunan kabinet ini mendapatkan sambutan positif pasar,” kata Ariston kepada Infobanknews di Jakarta, Rabu 23 Oktober 2019.

Walau begitu, dirinya memproyeksikan rupiah masih akan mengalami tekanan ditengah ketidakpastian perang dagang dan perlambatan ekonomi global. Tak hanya itu, pasar juga masih menantikan pergerakan suku bunga acuan BI esok.

“Jadi Pergerakan melemah pagi ini mungkin karena susunan kabinet ini sudah diantisipasi kemarin. Perhatian pasar terus beralih ke kebijakan BI besok,” tukas Ariston.

Sebagai informasi, pada pembukaan perdagangan hari ini (23/10) Kurs Rupiah berada di level Rp14.035/US$ posisi tersebut menguat bila dibandingkan pada penutupan perdagangan kemarin (22/10) yang masih berada di level Rp14.040/US$.

Sementara, berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) hari ini, (23/10) kurs rupiah berada pada posisi Rp14.051/ US$ terus menguat dari posisi Rp14.058/US$ pada perdagangan kemarin (22/10). (*)

Related Posts

News Update

Top News