Keuangan

Zurich Indonesia Siapkan Medical Advisory Board Sendiri

Poin Penting

  • Zurich Indonesia membentuk Medical Advisory Board (MAB) mandiri untuk memperkuat tata kelola klaim, kualitas layanan medis, dan efisiensi biaya kesehatan.
  • MAB dibangun khusus untuk Zurich Indonesia, bukan konsorsium, dengan panel dokter independen yang fokus pada kebutuhan portofolio nasabah Zurich.
  • Zurich akan memanfaatkan jejaring mitra, termasuk TPA, dalam membentuk struktur MAB guna memastikan proses penilaian klaim lebih objektif dan cepat.

Jakarta – PT Zurich Asuransi Indonesia Tbk (ZAI) menegaskan komitmennya untuk meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi nasabah dengan membentuk Medical Advisory Board (MAB) secara mandiri.

Langkah ini dinilai sebagai strategi penting untuk memperkuat tata kelola klaim kesehatan, meningkatkan kendali atas kualitas layanan medis, serta memastikan efisiensi dalam pengelolaan biaya kesehatan yang terus meningkat.

Country Manager Zurich Indonesia, Edhi Tjahja Negara, menyatakan bahwa MAB yang sedang dipersiapkan bukan merupakan konsorsium dengan perusahaan asuransi lain, melainkan dibangun khusus untuk Zurich Indonesia sendiri.

“Kita akan Zurich Group sendiri,” ungkapnya, saat ditemui usai acara Konferensi Pers Zurich Indonesia, Rabu (26/11).

Baca juga: Tiga Lini Bisnis Zurich Indonesia Catatkan Kinerja Positif di Penghujung 2025

Ia menekankan bahwa Zurich Indonesia akan memiliki struktur dan panel ahli medis yang berdiri sendiri agar lebih fokus pada kebutuhan dan karakteristik portofolio nasabah Zurich.

Lebih lanjut, Edhi menjelaskan bahwa Zurich tidak bergerak sendirian dalam membangun struktur tersebut. Perusahaan akan memanfaatkan jejaring dan kemitraan yang dimiliki, termasuk dengan Third Party Administrator (TPA).

“Kita akan sendiri, tapi kita akan me-leverage partner yang kami miliki. Mungkin dari TPA kan ada. Kita akan menggunakan TPA kita untuk membentuk panel management advisory board,” jelasnya.

Pembentukan MAB ini juga menandai keseriusan Zurich Indonesia dalam memperkuat medical governance, terutama di tengah tekanan biaya kesehatan dan peningkatan klaim yang menjadi tantangan utama industri asuransi jiwa dan kesehatan.

Baca juga: Zurich Asia Pasifik Rilis Zurich Edge Assist, Simak Kelebihannya

Dengan panel dokter dan ahli medis yang independen serta terkurasi, Zurich berharap proses penilaian klaim dapat berjalan lebih objektif, cepat, dan berbasis standar medis yang kuat.

Ketika dikonfirmasi apakah MAB tersebut merupakan inisiatif Zurich secara global atau regional, Edhi memastikan bahwa pembentukan panel ahli itu dibuat khusus di tingkat Indonesia.

“Iya, Zurich yang di Indonesia,” tegasnya. (*) Alfi Salima Puteri

Galih Pratama

Recent Posts

Purbaya Disebut Temukan Data Uang Jokowi Ribuan Triliun di Bank China, Kemenkeu: Hoaks!

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan bahwa informasi yang menyebut Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa… Read More

2 hours ago

Lewat AKSes KSEI, OJK Dorong Transparansi dan Pengawasan Pasar Modal

Poin Penting OJK mendorong keterbukaan informasi pasar modal melalui sistem pelaporan elektronik AKSes KSEI dan… Read More

4 hours ago

Penjualan Emas BSI Tembus 2,18 Ton, Mayoritas Pembelinya Gen Z dan Milenial

Poin Penting Penjualan emas BSI tembus 2,18 ton hingga Desember 2025, dengan jumlah nasabah bullion… Read More

5 hours ago

Transaksi Syariah Card Melonjak 48 Persen, Ini Penopangnya

Poin Penting Transaksi Syariah Card Bank Mega Syariah melonjak 48% pada Desember 2025 dibandingkan rata-rata… Read More

5 hours ago

Purbaya Siapkan Jurus Baru Berantas Rokok Ilegal, Apa Itu?

Poin Penting Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa tengah membahas penambahan satu lapisan cukai rokok untuk memberi… Read More

5 hours ago

Permata Bank Mulai Kembangkan Produk Paylater

Poin Penting Permata Bank mulai mengkaji pengembangan produk BNPL/paylater, seiring kebijakan terbaru regulator, namun belum… Read More

5 hours ago