Jakarta — Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT BPD Jabar dan Banten Tbk (Bank BJB) memutuskan mengangkat Yuddy Renaldi sebagai Direktur utama perseroan menggantikan Ahmad Irfan yang dicopot dari posisinya berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Desember lalu.
Berdasarkan dokumen RUPST BJB yang diperoleh Infobank di Jakarta, Selasa (30/4), pemegang saham menunjuk Yuddy Renaldi sebagai pilot baru Bank BJB. Sebelum penunjullan ini, Yuddy menjabat sebagai SEVP Remedial dan Recovery di PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI).
Selain pengangkatan Yuddy, pemegang saham Bank BJB juga mengangkat beberapa jajaran direksi baru, antara lain:
Direktur Operasional: Tedi Setiawan
Direktur Komersial dan UMKM: Beny Riswandi
Direktur IT, Treasury dan Internasional Banking: Rio Lanasier
Sementara untuk jajaran Komisaris yang baru diisi oleh:
Komisaris Utama Independen: Farid Rahman
Komisaris: Eddy I.M. Nasution
Komisaris: Fahlino F Sjuib
Posisi direksi dan Komisaris baru tersebut sejak persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berkenaan dengan pemenuhan fit and proper test. (*)
Jakarta – Bangkok Bank sukses mengakuisisi 89,12 persen saham PT Bank Permata Tbk (BNLI) dari Standard Chartered Bank dan… Read More
Jakarta – PT PLN (Persero) dalam mencapai Net Zero Emission (NZE) 2060 membutuhkan investasi mencapai USD700 miliar… Read More
Jakarta - PT Bank Permata Tbk (BNLI) atau Permata Bank memiliki peluang ‘naik kelas’ ke Kelompok Bank… Read More
Jakarta – Presiden Prabowo Subianto optimis pertumbuhan ekonomi Indonesia akan mencapai level 8 persen dalam kurun waktu… Read More
Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More
Makassar – PT Asuransi Maximus Graha Persada Tbk (Maximus Insurance) menyerahkan polis asuransi jaminan diri… Read More