Categories: Moneter dan Fiskal

Wisman Harus Didorong Belanja di Indonesia

Bebas visa yang berlaku bagi 45 negara harus dimanfaatkan untuk meningkatkan penerimaan negara. Ria Martati

Jakarta– Direktur Eksekutif Center of Reform on Economic (CORE) Hendri Saparini menilai kebijakan pembebasan visa kunjungan pada 45 negara akan kurang efektif meningkatkan penerimaan negara. Pasalnya, wisatawan tidak didorong untuk membelanjakan uangnya di Indonesia.

“Coba sekarang lihat, kalau kita ke Monas, barang-barang apa yang dijual berkaitan dengan Monas, sedikit sekali, jika kita datang ke Singapura, di semua tempat kita bisa temukan bolpoin, gantungan kunci, t-shirt dengan icon Singa,” ujar Hendri di acara CORE 2015 Mid-Year Review: Managing Economic Slowdon di Graha Sucofindo, Selasa 28 Juli 2015.

Ia mengatakan, kebijakan tersebut harus didukung dengan langkah pemerintah dalam mengembangkan sektor lain seperti industri, transportasi, dan akomodasi dan lain-lain.

“Yang penting bukan hanya datang ke Indonesia, tapi juga belanja. Karena sebetulnya dengan kebijakan tersebut, dengan serbuan turis, ya transportasi, ya akomodasi kita habis untuk memvasilitasi mereka, dan kita enggak dapat apa-apa,” tandasnya. Oleh karena itu menurutnya kebijakan Pemerintah perlu direncanakan secara komprehensif.

Seperti diketahui, Pemerintah Jokowi-JK telah menetapkan bebas visa kunjungan pada 45 negara dengan dikeluarkannya Peraturan Presiden Nomor 69 Tahun 2015. 45 negara yang bebas visa adalah RRT, Rusia, Korea Selatan, Jepang, Amerika Serikat, Kanada, Selandia Baru, Meksiko, Inggris, Jerman Perancis, Belanda, Italia, Spanyol, Swiss, Belgia, Swedia, Austria, Denmark, Norwegia, Finlandia, Polandia, Hungaria, Ceko, Qatar, Uni Emirat Arab, Kuwait, Bahrain, Oman, Afrika Selatan, Thailand, Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam, Filipina, Chili, Maroko, Peru, Vietnam, Ekuador, Kamboja, Laos, Myanmar, Hongkong dan Makao.

Apriyani

Recent Posts

Gandeng BGN, ID FOOD Siap Dukung Program Makan Sehat Bergizi

Jakarta – Badan Gizi Nasional (BGN) menggandeng holding BUMN pangan ID FOOD dalam pelaksanaan program… Read More

2 mins ago

STAR Asset Management: Sektor Perbankan jadi Peluang Emas di Tengah Koreksi Pasar Saham

Jakarta – STAR Asset Management (STAR AM) mengajak investor memanfaatkan peluang saat ini untuk berinvestasi… Read More

1 hour ago

BNI Sumbang Rp77 Triliun ke Penerimaan Negara dalam 5 Tahun

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More

10 hours ago

BI Gratiskan Biaya MDR QRIS untuk Transaksi hingga Rp500 Ribu, Ini Respons AstraPay

Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More

11 hours ago

AstraPay Bidik 16,5 Juta Pengguna di 2025, Begini Strateginya

Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More

11 hours ago

Askrindo Dukung Gerakan Anak Sehat Indonesia di Labuan Bajo

Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More

11 hours ago