WIKA Jadi Kontraktor Idaman Para Karyawan di 2019

Jakarta – Jelang hari jadinya yang ke-60 tahun, PT WIJAYA KARYA (Persero) Tbk. (WIKA) kembali menorehkan prestasi dengan masuk dalam Top 20 Indonesia Employer of Choice 2019 dan menjadi BUMN Konstruksi paling idaman pada malam penganugerahan yang diadakan oleh Majalah SWA di Hotel Shangrilla, Jakarta, Kamis, 21 November 2019.

Penghargaan bergengsi ini diberikan langsung kepada Direktur Human Capital dan Pengembangan Perseroan, Novel Arsyad dan turut disaksikan oleh para eksekutif perusahaan lainnya.

Dengan masuknya WIKA dalam Top 20 perusahaan idaman bagi para karyawan dan job seeker sebagaimana survey yang dilakukan oleh Majalah SWA dan Korn Ferry, menegaskan bahwa WIKA memiliki magnitude (daya Tarik) tinggi, khususnya bagi mereka generasi milenial yang memang mendominasi survey tersebut.

Sebagai informasi, hingga November 2019, dapat disampaikan bahwa 69% dari total karyawan WIKA, saat ini didominasi oleh mereka yang masuk dalam generasi milenial (lahir pada kisaran tahun 1980 – 2000an). Sejalan dengan itu, peluang career path bagi milenial untuk berkembang di WIKA terbilang besar, inline dengan era industri 4.0 dan digitalisasinya yang sudah semakin dekat.

Chairman SWA Network, Kemal A. Gani mengatakan bahwa ada sebuah tantangan baru bagi pengelola korporasi saat ini untuk dapat konsisten menghasilkan performa apik untuk terus sustain, yaitu menciptakan kenyamanan dalam bekerja.

Dari kenyamanan itulah lanjut Kemal, akan menstimulasi lahirnya karyawan-karyawan bertipe most effective yang sangat diperlukan bagi kemajuan.

Setiap perusahaan sukses tentu memahami pentingnya branding pada suatu produk atau layanan untuk menarik konsumen. Hal yang serupa juga terjadi dalam “perang” memperebutkan talenta terbaik di pasar.

“Disinilah diperlukan strategi dan program employer branding yang extra ordinary. Dan 20 perusahaan yang terpilih sebagai employer of choice mampu menjawab tantangan itu,” terang Kemal. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

Bank QNB Indonesia Dorong Keterampilan Finansial Generasi Muda

Jakarta – PT Bank QNB Indonesia Tbk ("Bank"), anak usaha QNB Group, institusi finansial terbesar… Read More

1 second ago

RUPSLB Adaro Bagikan Dividen Rp41,7 Triliun dan Ganti Nama jadi AlamTri Resources

Jakarta - PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) pada hari ini (18/11) telah melangsungkan Rapat… Read More

2 hours ago

Gandeng Smartfren, IIF Salurkan Kredit Sindikasi Senilai Rp500 Miliar

Dukung Akses Telekomunikasi danInformasi, IIF Salurkan Kredit SindikasiRp500 miliar. PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF)bekerja sama… Read More

2 hours ago

Agung Podomoro Land Jual Hotel Pullman Ciawi Vimalla Hills untuk Bayar Utang

Jakarta - PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) resmi menjual salah satu kepemilikan aset propertinya, yakni… Read More

3 hours ago

Jadi Konstituen Indeks MSCI ESG Indonesia, Skor ESG BBNI Masuk 5 Terbaik

Jakarta - Saham PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (kode saham: BBNI) menempati posisi penting… Read More

4 hours ago

Ngeri! Ini Sederet Dampak jika PPN 12 Persen Berlaku 2025

Jakarta – Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat Universitas Indonesia (LPEM UI) menyebutkan kenaikan tarif Pajak Pertambahan Nilai… Read More

4 hours ago