Nasional

Waspada! ‘Angin Musiman’ dan ‘Badai’ Bakal Hantui RI Menuju Indonesia Emas 2045

Jakarta – Ekonom Senior Raden Pardede mengungkapkan, Indonesia memiliki peluang besar mencapai cita-cita menuju Indonesia Emas 2045. Namun begitu, sebelum menuju ke arah sana, Indonesia terlebih dahulu akan diuji dengan pelbagai tantangan seperti ‘angin musiman’ dan ‘badai’.

Ia mengibaratkan, Indonesia ibarat sebuah kapal menuju samudera yang luas dengan destinasi tujuan Indonesia Emas 2045.

“Niscaya kita akan menghadapi angin musiman yang dampaknya tidak terlalu besar. Akan tetapi tidak menutup kemungkinan kita akan menghadapi badai,” katanya, dalam Mid Year Banking & Economic Outlook 2024, Selasa, 2 Juli 2024.

Baca juga: Gawat! Gara-Gara Ini, Target Indonesia Emas 2045 Terancam Gagal

Menurutnya, angin musiman yang dimaksud adalah siklus komoditas yang dialami Indonesia saat ini yang secara kebetulan tengah melemah.

“Selain itu, di kuartal II juga ada musim haji yang mengakibatkan kita keluar dari capital out flow dan pembayaran dividen bulan Mei Juni 2024. Jadi, itu berpengaruh juga kepada Indonesia,” tambahnya.

Termasuk juga inflasi akan mulai turun. Ia memprediksi, siklus di semester II ini tidak akan ada lagi aliran keluar haji dalam jumlah besar.

Baca juga: Menkominfo Dukung Ajaib Wujudkan Indonesia Emas 2045 Lewat Teknologi

“Termasuk tidak ada lagi di kuartal III pembayaran dividen. Jadi meskinya di siklus itu akan berkurang,” terangnya.

Meski begitu, dirinya mengingatkan bahwa masalah ketidakpastian ekonomi global dan distrupsi akan menghantui Indonesia. Termasuk, berkaitan dengan akumulasi utang dunia saat serangan Covid-19.

“Memang keliatan akan mulai membayar cicilan utang tahun ini cukup besar. Ini menjadi salah satu badai besar kalau tidak di kelola dengan besar,” tegasnya.

Di lain sisi, seperti sebuah kapal yang hendak berlayar di lautan menuju tujuan akhirnya, maka dibutukan kerja sama antara peran nahkoda, awak dan penumpang kapal.

“Dengan nahkoda kapal yang baru terpilih (Prabowo-Gibran), maka awaknya harus dari kalangan professional. Terpenting, awak penumpangnya harus tertib. Kalau semuanya ke kiri, maka akan oleng maka kita harus tertib. Itulah yang mungki membawa kita ke tujuan akhir. Saya optimis,” pungkasnya. (*)

Editor: Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Bos BRI Life Ungkap Strategi Capai Target Bisnis 2025

Jakarta - PT Asuransi BRI Life meyakini bisnis asuransi jiwa akan tetap tumbuh positif pada… Read More

7 hours ago

Donald Trump Isyaratkan Akhiri Konflik Gaza Sebelum Biden Lengser

Jakarta - Presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, mengisyaratkan rencana untuk mengakhiri konflik yang berlangsung… Read More

22 hours ago

Allianz Catat Pertumbuhan GWP 10 Persen di November 2024, Segini Nilainya

Jakarta – PT Asuransi Allianz Utama Indonesia (Allianz Utama) mencatatkan pertumbuhan positif untuk Growth Written Premium atau GWP… Read More

22 hours ago

Stok Energi Primer Cukup, PLN Siap Pasok Listrik Andal Selama Nataru

Jakarta - PT PLN (Persero) memastikan keandalan pasokan listrik menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru… Read More

23 hours ago

Kualitas Aset Membaik, KB Bank Targetkan Peningkatan NII hingga 2,3 Persen di 2025

Jakarta– KB Bank mulai mencetak kinerja positif dengan perbaikan kualitas aset dan ekspansi portofolio kredit… Read More

23 hours ago

Dirut Bank Mandiri: Indonesia Berperan Vital dalam Perubahan Iklim Global

Jakarta - Direktur Utama (Dirut) Bank Mandiri Darmawan Junaidi menilai, Indonesia memiliki kemampuan untuk mengurangi… Read More

23 hours ago