Jakarta – Wakil Presiden Ma’ruf Amin optimis
stimulus konsumsi kelas menengah berupa diskon Pajak Penjualan Atas Barang Mewah (PPnBM) yang ditanggung Pemerintah/DTP pada sektor otomotif bakal memberikan multiplier effect terhadap sektor lain mulai dari asuransi hingga sistem pembayaran. Seperti diketahui, stimulus PPnBM bagi mobil kisaran 1.500 cc ini telah diluncurkan Pemerintah sejak bulan Maret 2021.
“Relaksasi untuk kendaraan diatas 1500cc harapannya kebijakan ini akan memberikan multiplier effect terhadap sektor sektor usaha ikutannya mulai dari pemasok suku cadang, sistem pembayaran hingga industri asuransi,” kata Ma’ruf Amin melalui video conference di Jakarta, Selasa 6 April 2021.
Ma’ruf Amin juga menyampaikan komitmen Pemerintah untuk terus mendorong pemulihan ekonomi melalui anggara Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Meski demikian dirinya juga mengimbau pada pelaku dunia usaha untuk terus berinovasi dengan transformasi digital dibarengi dengan pelaksanaan stimulus Pemerintah.
“Pandemi juga telah memunculkan berbagai perubahan terhadap perilaku kita untuk lebih peduli dengan protokol kesehatan melalui 3M. Dalam dunia usaha pun demikian demi mempercepat transformasi digital dalam berbisnis,” ucap Ma’ruf.
Sebagai informasi saja, kebijakan diskon pajak atas kendaraan bermotor yang telah diterbitkan melalui Peraturan Menteri Keuangan Nomor PMK-20/PMK.010/2021 disambut positif oleh masyarakat.
Pemerintah sendiri juga sudah memperluas cakupan kendaraan bermotor yang mendapatkan fasilitas diskon pajak, yaitu dengan melakukan relaksasi persyaratan local purchase menjadi paling sedikit 60% dari sebelumnya 70% dan menambah segmen kendaraan 4×2 dan 4×4 dengan kapasitas mesin di atas 1.500 cc sampai dengan 2.500 cc. (*)
Editor: Rezkiana Np
Jakarta - PT Asuransi BRI Life (BRI Life) menjalin kerja sama dengan Dinas Tanaman Hias… Read More
Jakarta – Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung menggunakan hak suaranya di… Read More
Jakarta – Presiden RI Prabowo Subianto menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada 2024 di Bojongkoneng, Bogor,… Read More
Suasana foto bersama saat kick off BTN Housingpreneur dalam acara Roadshow BTN Housingpreneur di Gelanggang… Read More
Jakarta - Kamar Dagang dan Industri atau Kadin Indonesia akan segera merilis White Paper Arah… Read More
Jakarta - PT Intikom Berlian Mustika (Intikom) dan FPT Information System (FPT IS) resmi menjalin… Read More