Nasional

Viral ASN Cilegon Diduga Main Judi Slot, Siap-Siap Hukuman Disiplin Menanti

Jakarta  – Jagat media sosial kembali dihebohkan oleh permainan judi slot online yang kini diduga dilakukan oleh seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Cilegon, Banten.

Dalam sebuah foto yang diunggah di akun Twitter @partaisosmed. Akun tersebut memposting sebuah foto seorang laki-laki berseragam PNS bertulisan ‘Pemerintah Kota Cilegon’.

“Sementara itu, terpantau tadi pagi pegawai Pemkot Cilegon kepergok masih main ‘candy crush’ yang katanya sudah diblokir oleh menteri hasil GA,” ciut akun @partaisosmed di Twitter, Selasa (1/8/2023).

Baca juga: Gaji Anggota DPRD DKI Tembus Rp139 juta per Bulan, Tapi Masih Main Judi Slot, Kurang Emangnya?

Berdasarkan pantauan pada Rabu (2/8), pukul 12.00 WIB, unggahan tersebut sudah dilihat oleh 2,2 juta kali, diposting ulang 5.628 kali, disukai 25.800 kali, dan diberi tanggapan 1.621 kali.

“Si mas nya ketar-ketir melihat postingan ini. Bagaimana tidak, bisa-bisa terancam di pecat,” cuit akun @cryptodailyid.

Hahaha itu salah satu permainan di aplikasi HIGGS Slot kalo gak salah. Pake nya koin gratisan in game nya. Tp ada beberapa juga yang top up,” tulis akun @janckhaseyo di kolom komentar.

Menanggapi hal tersebut, pihak Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pemerintah Kota Cilegon sendiri tengah menelusuri siapa yang berada di foto tersebut.

Jika sudah diketahui identitas dan hasil pemeriksan terbukti bermain judi slot, maka ASN tersebut akan diberikan hukuman sesuai ketentuan yang berlaku.

Baca juga: PPATK Pantau Aliran Jumbo Dana Judi Online di Indonesia

Sebelumnya, publik juga sempat dibuat heboh oleh anggota DPRD DKI Jakarta, Cinta Mega usai keciduk bermain judi slot saat menghadiri rapat paripurna membahas rencana peraturan daerah (Raperda) tentang pertanggungjawaban APBD 2022, pada Kamis (21/7).

Meski telah membantah dan menyebutkan apabila yang dimainkannya adalah game Candy Crush. Namun, publik sudah kadung dibuat kecewa. Apalagi publik menilai bahwa game yang dimainkan oleh anggota DPRD DKI bernama Cinta Mega ini merupakan game slot judi online.

Terbaru, Cinta Mega sendiri sudah dipecat oleh DPD PDIP akibat ulahnya bermain judi slot. Meski, saat ini Cinta Mega masih berstatus anggota DPRD DKI Jakarta. (*)

Editor: Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

2 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

3 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

4 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

8 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

16 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

17 hours ago