Perbankan dan Keuangan

UUS Maybank Indonesia Sabet 2 Penghargaan di Euromoney Islamic Finance Award 2024

Jakarta – Unit Usaha Syariah (UUS) dari PT Bank Maybank Indonesia Tbk atau Maybank Indonesia berhasil meraih dua penghargaan prestisius pada ajang Euromoney Islamic Finance Award 2024.

Penghargaan tersebut antara lain adalah Best Islamic Local Currency Deal-Indonesia: Permodalan Nasional Madani (PNM) Rp1 triliun Shariah Financing dan Best Islamic Project Finance Deal-Indonesia: PLN Batam Rp588 miliar Ijarah Muntahiyah Bit Tamlik (IMBT) financing.

Direktur Global Banking Maybank Indonesia, Ricky Antariksa, mengatakan bahwa penghargaan tersebut merupakan suatu pencapaian bagi Maybank Indonesia dalam mewujudkan komitmen bank melalui pembiayaan yang berkelanjutan atau sustainable.

Baca juga: Manchunian Merapat! Maybank Indonesia Luncurkan Kartu Kredit Manchester United

“Serta memberikan dampak positif bagi lingkungan, dan memberikan layanan perbankan berbasis Islam/Syariah, menjangkau masyarakat lebih luas lagi. Kami berterima kasih atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan kepada kami,” ucap Ricky dalam keterangan resmi di Jakarta, 4 Juni 2024.

Ia pun menambahkan, penghargaan ini menjadi pendorong bagi Maybank Indonesia untuk terus berkomitmen meningkatkan kinerja bank dan menerapkan strategi M25+ Maybank Group dalam mengedepankan Islamic solutions dan menjadi ESG leader di kawasan ASEAN dalam mendukung pertumbuhan yang berkelanjutan.

Sementara itu, Direktur Operasional, Digital, dan Teknologi Informasi PNM, Sunar Basuki, menyatakan bahwa, sebagai negara dengan mayoritas penduduk muslim, potensi pembiayaan syariah di Indonesia sangat besar. 

Baca juga: Maybank Indonesia Tunjuk Steffano Ridwan sebagai Presiden Direktur

“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung PNM hingga saat ini. Tentunya ini menjadi penyemangat bagi kami agar terus berkontribusi dalam pembiayaan syariah di Indonesia,” ujar Sunar dalam kesempatan yang sama.

Kemudian, Direktur Keuangan dan SDM PT PLN Batam, Pardamean Matondang menambahkan, bahwa perseroan bangga dapat menjadi bagian dari kolaborasi yang mendapat pengakuan internasional ini. 

“Kami berharap kerja sama PT PLN Batam dan Maybank Indonesia dapat memberi kontribusi yang berdampak besar untuk pembangunan berkelanjutan khususnya pengembangan transisi energi dalam rangka menggerakkan roda ekonomi di Indonesia,” tambah Pardamean. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Milenial Merapat! Begini Cara Mudah Memiliki Rumah Tanpa Beban Pajak

Jakarta - Pemerintah telah menyediakan berbagai program untuk mendorong industri perumahan, terutama bagi masyarakat berpenghasilan rendah… Read More

9 hours ago

Indonesia Dorong Komitmen Pendanaan Iklim yang Lebih Adil di COP29

Jakarta – Indonesia dan negara berkembang lainnya menuntut komitmen lebih jelas terhadap negara maju terkait… Read More

10 hours ago

Kapal Milik PHE OSES Selamatkan 4 Nelayan yang Terombang-Ambing di Laut Lampung Timur

Jakarta – Kapal Anchor Handling Tug and Supply (AHTS) Harrier milik Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera (PHE… Read More

10 hours ago

Bos Bangkok Bank Ungkap Alasan di Balik Akuisisi Permata Bank

Bangkok – Indonesia dianggap sebagai pasar yang menarik bagi banyak investor, khususnya di kawasan Asia… Read More

11 hours ago

Dukung Program 3 Juta Rumah, BI Siapkan Dua Kebijakan Ini

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mendukung program pembangunan 3 juta rumah Presiden Prabowo Subianto yang… Read More

12 hours ago

Koperasi Konsumen Bank Nagari jadi Role Model Holdingisasi Koperasi

Padang - Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono mengapresiasi kinerja Koperasi Konsumen Keluarga Besar (KSUKB)… Read More

12 hours ago