News Update

UUS Bank Kalsel, UUS BPD Paling Profit

Jakarta – Unit usaha syariah (UUS) Bank BPD Kalsel berhasil memposisikan dirinya sebagai UUS BPD paling menguntungkan (profitable) dari total 26 BPD di Indonesia.

Atas prestasinya itu, Bank BPD Kalsel dianugerahi special awards “The Most Profitable Sharia Business Unit Bank 2015-2017” oleh Majalah Infobank.

Pemberian awards langsung diserahkan oleh Wapemred Infobank, Karnoto Mohamad, kepada Ary Bastari, Komisaris Utama Bank BPD Kalsel, didampingi Muhammad Yamin, Kepala Cabang Jakarta Bank BPD Kalsel, di kantor cabang Jakarta, Selasa, 2 Oktober 2018.

Dalam catatan Biro Riset Infobank, UUS Bank BPD Kalsel memang sangat profit. Tahun 2017, UUS Bank BPD Kalsel berhasil meraih laba Rp26,05 miliar atau tumbuh 96,97%.

Sebelumnya, pada event “7th Infobank Sharia Awards 2018” di Hotel Shangri-La, Jakarta, 26 September 2018, Bank BPD Kalsel telah dianugerahi “Infobank Sharia Awards 2018”.

Penghargaan tersebut diperoleh karena Bank BPD Kalsel berhasil mencatatkan kinerja “Sangat Bagus” pada tahun 2017.

Ada 16 bank syariah dari total 97 institusi keuangan syariah nasional yang dianugerahi penghargaan “Infobank Sharia Awards 2018”.

Ke-16 bank syariah tersebut terdiri atas 5 bank umum syariah (BUS) dan 11 unit usaha syariah (UUS) bank umum. Saat ini, total ada 13 BUS dan 21 UUS bank umum. (Darto Wiryosukarto)

Apriyani

Recent Posts

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

2 hours ago

Mandiri Sekuritas Ramal Ekonomi RI Tumbuh 5,1 Persen di 2025

Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More

11 hours ago

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

11 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

12 hours ago

Insiden Polisi Tembak Polisi, Ini Penjelasan Kapolda Sumbar

Jakarta - Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono menjelaskan kronologis polisi tembak polisi yang melibatkan bawahannya,… Read More

12 hours ago

Wamen ESDM Dukung Adopsi Electrifying Lifestyle di Masyarakat

Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More

13 hours ago