News Update

Ulang Tahun Ke-55, Bank DKI Back on Track

Jakarta–Menyambut ulang tahun ke-55, PT Bank DKI Jakarta (Bank DKI) mengubah kembali arah bisnisnya.

Direktur Utama Bank DKI Kresno Sediarsi mengatakan, saat ini Bank DKI kembali pada tujuan awalnya sebagai bank pembangunan daerah yang ditujukan untuk mendukung pembangunan ekonomi DKI Jakarta.

“Kita ingin kembalikan sesuai arah tujuan yang digariskan, yaitu kita akan kuatkan peran sebagai mitra pemerintah provinsi dan juga nasabah,” kata Kresno dalam acara Peluncuran JakMobile dan relokasi kantor di Jakarta, Senin, 11 April 2016.

Untuk itu menurutnya, fokus bisnis Bank DKI tahun ini akan terpusat pada 5 poros yaitu pembiayaan infrastruktur dan peningkatan layanan publik DKI Jakarta, peningkatan kualitas pendidikan, dukungan pada koperasi dan UMKM, serta membangun sinergi BUMD.

“Porsi besar nanti untuk infrastruktur BUMD dana pembiayaan UMKM. Kita sedang siapkan infrastruktur, enggak cuma teknologi tapi SDM juga,” tandas Kresno.

Tahun lalu, Bank DKI mencatat penyaluran kredit sebesar Rp25,69 triliun, penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) sebesar Rp28,19 triliun serta laba bersih Rp231,80 miliar. Bank DKI pada akhir 2015, juga mencatat kenaikan kategori Bank Umum Kegiatan Usaha (BUKU) dari BUKU 2 ke BUKU 3 dengan rasio kecukupan modal (CAR) sebesar 24,53% pada akhir 2015 berkat Penyertaan Modal Pemerintah (PMP) sebesar Rp1,1 triliun. (*) Ria Martati

 

Editor: Paulus Yoga

Paulus Yoga

Recent Posts

BPR Syariah BDS Serahkan Cash Waqf Linked Deposit Rp111 Juta ke Warga Yogyakarta

Jakarta - PT BPR Syariah BDS berkomitmen untuk memberikan pelbagai dampak positif bagi nasabahnya di Yogyakarta dan… Read More

9 hours ago

Antusiasme Mahasiswa Udayana Sambut Gelaran Literasi Keuangan Infobank

Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More

14 hours ago

Gandeng BGN, ID FOOD Siap Dukung Program Makan Sehat Bergizi

Jakarta – Badan Gizi Nasional (BGN) menggandeng holding BUMN pangan ID FOOD dalam pelaksanaan program… Read More

19 hours ago

Dukung Transformasi Digital, DMMX Luncurkan Dua Inovasi Produk Ini

Jakarta - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (DMMX) terus berupaya mendukung transformasi digital, khususnya bagi… Read More

19 hours ago

STAR Asset Management: Sektor Perbankan jadi Peluang Emas di Tengah Koreksi Pasar Saham

Jakarta – STAR Asset Management (STAR AM) mengajak investor memanfaatkan peluang saat ini untuk berinvestasi… Read More

20 hours ago

BRI Insurance Beri Literasi Asuransi Syariah kepada Santri Pondok Pesantren di Sukabumi

Jakarta - Dalam rangka mendukung upaya peningkatan literasi dan inklusi keuangan, BRI Insurance berkomitmen turut… Read More

21 hours ago