Categories: Keuangan

Tumbuh 10,87 Persen, Premi Asuransi Bhinneka Life Capai Rp648 Miliar di 2023

Jakarta – PT Bhinneka Life Indonesia membukukan pendapatan premi sebesar Rp648 miliar (unaudited) sepanjang 2023. Pendapatan premi tersebut tumbuh 10,87 persen year on year (yoy) ketimbang Rp584 miliar di tahun sebelumnya.

Pencapaian positif itu juga dibarengi dengan fundamental yang kuat. Risk Based Capital (RBC) perusahaan asuransi ini terjaga di level 244,12 persen, atau jauh di atas ketentuan minimum yang ditetapkan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), yakni minimal 120 persen.

“Dan sepanjang tahun 2023 Bhinneka Life
telah membayarkan klaim nasabah senilai total Rp604 miliar. Ini menjadi bukti nyata komitmen
kami dalam membayarkan kewajiban kami kepada nasabah, dan kedepannya komitmen ini akan Terus kami junjung tinggi demi menjaga layanan dan kepercayaan nasabah,” terang Chief Agency Officer Bhinneka Life, Johan R. Waworuntu dalam keterangan resmi, Rabu, 21 Februari 2024.

Baca juga: Pendapatan Premi Asuransi 2023 Tembus Rp320,88 Triliun, Asuransi Jiwa Masih Terkontraksi

Johan optimis Bhinneka Life bisa menjaga momentum pertumbuhan positif di tahun ini. Salah satu strategi untuk memacu performa bisnis perseroan adalah dengan mendorong kinerja agen pemasaran di seluruh Indonesia.

Pada awal Februari lalu, Bhinneka Life menggelar event Kick Off Agency 2024 di Bandung, Jawa Barat. Ajang ini menjadi apresiasi bagi tenaga pemasar berprestasi sekaligus memotivasi untuk bekerja lebih baik lagi di tahun ini. Mengambil tema Faster, Stronger, Better, event tahunan ini dihadiri jajaran manajemem Bhinneka Life dan ratusan tenaga pemasar dari seluruh Indonesia.

“Kami sangat bangga dan bahagia kepada mitra pemasar berprestasi Bhinneka Life yang telah memasarkan produk-produk unggulan Bhinneka Life. Kami optimis Bhinneka Life akan bertumbuh menjadi perusahaan asuransi jiwa nasional yang semakin dipercaya untuk melindungi keluarga Indonesia melalui ragam inovasi produk dan layanan,” tegas Johan.

Baca juga: Target OJK 2024: Kredit Bank Tumbuh 11 Persen, Asuransi 6 Persen

Sementara, Pemegang Saham Bhinneka Life, Ismail Ning menuturkan, 2024 harus dihadapi dengan optimis.

“Mari kita hadapi 2024 dengan optimis, dengan semangat yang baru, yang semakin kencang agar kita seluruh keluarga besar Bhinneka Life semakin faster, stronger, better,” pungkasnya. (*) Ari Astriawan

Galih Pratama

Recent Posts

Bibit Edukasi Publik Soal Pasar Modal Lewat Art Jakarta 2024

Jakarta - PT Bibit Tumbuh Bersama (Bibit.id) ikut berpartisipasi dalam Art Jakarta 2024 yang diadakan… Read More

3 hours ago

Jadi Official Banking, Bank Saqu Hadirkan Beragam Hiburan dengan Edukasi Keuangan di Synchronize Festival 2024

Jakarta - Bank Saqu, layanan perbankan digital dari PT Bank Jasa Jakarta menegaskan komitmen untuk… Read More

3 hours ago

Prudential Syariah Luncurkan PRUCritical Amanah, Intip Tiga Manfaat Utamanya

Jakarta – PT Prudential Sharia Life Assurance (Prudential Syariah) meluncurkan produk teranyar yakni PRUCritical Amanah. Asuransi… Read More

4 hours ago

Portal Aksesi OECD Jadi Fondasi untuk Penerapan Birokrasi Berstandar Internasional

Jakarta - Pemerintah mempercepat upaya Indonesia menjadi anggota penuh Organisation for Economic Co-operation and Development… Read More

6 hours ago

8 Perusahaan Asuransi Berada dalam Pengawasan Khusus OJK

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan hingga akhir September 2024 masih terdapat delapan perusahaan… Read More

7 hours ago

BEI Bakal Luncurkan Implementasi Intraday Short Selling di Kuartal I 2025

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mengumumkan rencananya untuk melakukan implementasi Intraday Short Selling… Read More

9 hours ago