News Update

Tugu Insurance Sabet Golden Trophy Awards

Jakarta – Ditengah kondisi yang sangat menantang saat ini, tidak mudah bagi perusahaan asuransi dapat mempertahankan kinerja tetap stabil. Apalagi, stabil dalam jangka waktu yang cukup panjang. Hal ini menggunggah Infobank untuk memberikan apresiasi kepada perusahaan asuransi yang dianggap berhasil mempertahankan kinerja dalam jangka waktu tertentu.

Salah satu perusahaan asuransi yang memperoleh apresiasi tersebut adalah PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia (Tugu Insurance). Tugu Insurance berhasil meraih penghargaan Golden Trophy pada ajang Infobank Insurance Awards 2018 pada Kamis, 26 Juli 2018. “Kami sangat mengapresiasi atas penghargaan yang diberikan. Sebab mempertahankan kinerja tentu tidak mudah. Di Tugu, saat ini kami tengah melakukan balancing antara bisnis corporate dan bisnis retail. Ini salah satu strategi untuk mendongkrak kinerja Tugu” ujar Indra Baruna, Direktur Utama Tugu Insurance.

Golden Trophy diberikan kepada perusahaan asuransi peraih predikat “Sangat Bagus” selama 5 tahun berturut-turut. Artinya, Tugu Insurance berhasil menyabet 2 sekaligus penghargaan dalam ajang ini. Selain Golden Trophy, Tugu Insurance juga meraih penghargaan sebagai perusahaan asuransi berkinerja sangat bagus di kelompok perusahaan asuransi umum berpremi bruto Rp 1 triliun ke atas.

“Mereka layak mendapat apresiasi. Sebab, mempertahankan kinerja terbaiknya selama 5 tahun, 10 tahun, bahkan 15 tahun tanpa jeda, adalah prestasi kerja luar biasa,” ujar Eko B. Supriyanto, Direktur Biro Riset Infobank. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

Ekonomi RI Tumbuh 4,95 Persen di Kuartal III 2024, Airlangga Klaim Ungguli Singapura-Arab

Jakarta – Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III 2024 tercatat sebesar 4,95 persen, sedikit melambat dibandingkan kuartal… Read More

1 hour ago

AXA Mandiri Hadirkan Asuransi Dwiguna untuk Bantu Orang Tua Atasi Kenaikan Biaya Pendidikan

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat peningkatan biaya pendidikan yang signifikan setiap tahun, dengan… Read More

3 hours ago

Sritex Pailit, Pemerintah Diminta Fokus Berantas Impor Ilegal dan Revisi Permendag 8/2024

Jakarta - Koordinator Aliansi Masyarakat Tekstil Indonesia (AMTI) Agus Riyanto mengapresiasi langkah cepat Presiden Prabowo… Read More

3 hours ago

BEI Beberkan Dampak Pemilu AS hingga Hapus Kredit UMKM ke Pergerakan IHSG

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pekan lalu di periode 28 Oktober hingga 1… Read More

4 hours ago

Jelang Pilpres AS, Harris dan Trump Bersaing Ketat dengan Selisih Suara Tipis

Jakarta - Kandidat Presiden Amerika Serikat, Kamala Harris dan Donald Trump, saat ini tengah bersaing… Read More

4 hours ago

Erick Thohir Godok PP Hapus Kredit UMKM, Fokus pada Petani dan Nelayan

Jakarta - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tengah menggodok Peraturan Pemerintah (PP) perihal hapus tagih… Read More

5 hours ago