News Update

Tugu Insurance Sabet 2 Penghargaan Digital Brand Awards

Jakarta – PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk atau Tugu Insurance terus membuktikan stabilitas kinerjanya di industri asuransi nasional. Kali ini, Tugu Insurance berhasil memboyong dua penghargaan dalam ajang Infobank – Isentia 14th Digital Brand Awards 2025.

Dua penghargaan yang diraih Tugu Insurance adalah kategori Asuransi Umum Corporate Brand dengan Aset Premi Bruto 2,5 T ke Atas dan The 2nd Best Overall Asuransi Umum 2025. Kedua penghargaan tersebut diterima langsung oleh Edi Yoga Prasetyo selaku Direktur Kepatuhan & Manajemen Risiko di Shangri-La Hotel, Jakarta Pusat, Kamis, 20 Maret 2025.

Tak hanya itu, predikat The Best CEO in Digital Brand 2025 juga diterima oleh Tatang Nurhidayat selaku Presiden Direktur Tugu Insurance.

Baca juga: Tugu Insurance Optimistis Spin Off UUS Bakal Berjalan Mulus

Menurut Edi, penghargaan dari ajang Infobank – Isentia 14th Digital Brand Awards 2025 akan menjadi motivasi bagi segenap insan Tugu Insurance dalam mengembangkan inovasi digital untuk mememuhi kebutuhan masyarakat luas, baik layanan maupun produk asuransi yang ditawarkan Tugu Insurance.

“Penghargaan ini menjadi motivasi tambahan bagi kami dalam mendorong keberlanjutan kinerja perseroan, khususnya dalam mengedepankan inovasi teknologi digital untuk penyediaan berbagai produk dan layanan kepada para pelanggan. Tentunya sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan prinsip kehati-hatian,” jelasnya.

Sementara, metodologi yang digunakan dalam riset ini menggunakan delapan tahapan yang berpusat pada channel media sosial dalam melakukan penilaian terhadap corporate brand dan product brand.

Ke delapan tahapan itu, yakni menentukan kategori, meriset brand dan kata kunci, memilih channel media sosial, men-generate data dari media sosial, menentukan sentimen, pengambilan data, menghitung indeks, dan menentukan hasil tiga teratas (top three).

Data yang telah dikategorikan kemudian disimpan dalam Dashboard I-Social Isentia, yang kemudian dianalisis menggunakan algoritma Isentia untuk menghasilkan statistik, tren, indeks, dan laporan visual seperti grafik dan pemetaan dengan representasi warna yang berbeda-beda.

Baca juga: Presiden Direktur Tugu Insurance Dinobatkan The Best CEO in Digital Brand 2025

Sementara, menurut Chairman Infobank Media Group Eko B. Supriyanto, riset digital brand dilakukan untuk meningkatkan kesadaran terkait strategi branding baru yang perlu dilakukan di era digital. Saat ini, interaksi digital memiliki pengaruh besar terhadap persepsi konsumen.

“Reputasi online sebuah perusahaan bisa menjadi penentu kesuksesan maupun kegagalan. Media online memainkan peran penting sebagai sumber data yang sangat besar dan kuat. Media sosial juga dapat digunakan sebagai saluran layanan pelanggan yang interaktif,” ujar Eko B. Supriyanto. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

RUPST Adira Finance Tebar Dividen Senilai Rp703 Miliar

Jakarta – Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira… Read More

33 mins ago

RUPS Tahunan BTN Rombak Jajaran Direksi dan Komisaris Serta Bagikan Dividen 25%

Jajaran Direksi dan Komisaris BTN berfoto bersama usai RUPS Tahunan yang diadakan di Jakarta. Direktur… Read More

2 hours ago

BTN Syariah Bersiap Spin-Off, Ditargetkan Rampung Kuartal III-2025

Jakarta - Para pemegang saham PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) telah menyetujui akuisisi… Read More

4 hours ago

Bank Mandiri, BCA, BNI, dan BRI Tetap Layani Nasabah di Libur Lebaran, Ini Jadwalnya

Jakarta – Sejumlah bank di Indonesia menyesuaikan jadwal operasional selama libur Idulfitri 1446 H. Penyesuaian… Read More

5 hours ago

Bank Raya Siapkan Layanan Digital Nonstop di Tengah Libur Panjang Lebaran

Jakarta - PT Bank Raya Indonesia Tbk (AGRO) telah menyiapkan layanan Sapa Raya 24 jam,… Read More

5 hours ago

Tugu Insurance Siaga 24 Jam Layani Pemudik Lebaran

Jakarta – Mudik menjelang hari raya Idulfitri merupakan bagian dari tradisi yang dilakukan oleh masyarakat… Read More

5 hours ago