Keuangan

Tugu Insurance Kembali Raih Best Performance Chief Financial Officer

Jakarta – Direktur Keuangan & Layanan Korporat, PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk atau Tugu Insurance Emil Hakim menerima penghargaan sebagai Best Performance Chief Financial Officer 2023 in Realizing Sustainable Growth by Strengthening Business Segmentation kategori Asuransi Umum dalam pagelaran Indonesia Best Chief Financial Officer (CFO) Awards 2023.

Emil Hakim yang telah meraih awarding ini selama dua tahun berturut–turut, menyampaikan apresiasinya terhadap dewan juri maupun tim riset yang terlibat dalam proses penilaian kegiatan ini.   

“Apresiasi yang kembali diberikan ini pasti menjadi tambahan motivasi  bagi saya untuk dapat terus meningkatkan profesionalisme dalam menunaikan amanah dari segenap shareholders,”ungkap Emil.  

“Terutamanya dapat proaktif memberikan kontribusi terhadap pengembangan untuk keberlanjutan keuangan perseroan, serta mengedepankan berbagai inovasi yang mendukung kekuatan adaptasi dan daya saing perusahaan dalam menjawab berbagai peluang maupun tantangan bisnis di tengah kondisi pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19, sekaligus pemberian kemanfaatan untuk stakeholders,” tambahnya.

Event yang diselenggarakan oleh Warta Ekonomi ini, dinilai melalui rangkaian proses riset dan penjurian dari INDEF (institute for Development of Economics and Finance) serta Segara Research Institute. Di mana penghargaan diberikan kepada CFO Tugu Insurance atas kinerja dan inovasi yang dilakukan sepanjang periode pandemi Covid-19 yang diliputi ketidakpastian ekonomi.

Warta Ekonomi mempercayai bahwa CFO turut berperan penting dalam membantu pengambilan keputusan strategis perusahaan hingga berperan aktif dalam membangun hubungan baik dengan para stakeholders.(*)

Galih Pratama

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

2 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

2 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

4 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

4 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

5 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

6 hours ago