Keuangan

Tugu Insurance Gandeng Komunitas Berikan Edukasi Safety Drive

Jakarta– Sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan inklusi keuangan masyarakat Indonesia, PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk Tugu Insurance) menggandeng komunitas Toyota Vios Club Indonesia (TVCI) memberikan edukasi safety drive oleh pembicara Defensif driving training (DDT) dan pihak kepolisian di Mega Glodok Kemayoran, Jakarta , Sabtu (20/10).

Acara ini memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai keselamatan berkendara sekaligus memperkenalkan layanan tdrive yaitu aplikasi safety driving kepada para komunitas dan pengunjung.

Chief Network & Retail Business Tugu Insurance Ery Widiatmoko, berharap dengan edukasi safety drive dan sosialisasi aplikasi tdrive ini masyarakat lebih aware terhadap keselamatan diri serta keluarganya Karena melalui tdrive, masyakarat bisa mengetahui prilaku berkendaranya setiap hari dijalanan.

“Kami berharap masyarakat dapat menarik keuntungan dari program ini, sekaligus memperluas akses masyarakat untuk mendapatkan layanan keuangan yang formal,” jelas Ery di Jakarta, Sabtu 20 Oktober 2018.

Acara ini juga merupakan upaya Tugu Insurance dalam mendukung program pemerintah mendorong inklusi keuangan masyarakat Indonesia.

“Kami ingin seluruh lapisan masyarakat memahami produk keuangan formal yang tersedia di pasar, terutama masyarakat bawah yang selama ini masih belum terjamah, karenanya kami terus berupaya mengeluarkan produk-produk yang sederhana dan mampu dijangkau oleh masyarakat berpenghasilan rendah,” papar Erry.

Tugu Insurance sendiri merupakan salah satu pionir di industri asuransi umum dan hingga saat ini tercatat masih menjadi satu-satunya perusahaan asuransi nasional yang berhasil meraih predikat international rating ”A-” AMBEST. Dengan dukungan sekitar 300 karyawan, Tugu Insurance juga telah melayani pelanggan di pasar domestik dan internasional.

Sebagai informasi, Berdasarkan laporan keuangan konsolidasi, per semester 1 2018, Tugu Insurance mencatat perolehan premi sebesar US$ 179,81 juta, naik 14,6% dibandingkan tahun lalu yakni US$ 156,88 juta. (*) (Dicky F Maulana)

Suheriadi

Recent Posts

IHSG Dibuka Menguat 0,25 Persen ke Posisi 9.098

Poin Penting IHSG dibuka menguat 0,25 persen ke level 9.098,03 pada perdagangan 19 Januari 2026,… Read More

30 mins ago

Cek Harga Emas Hari Ini: Galeri24 dan UBS Kompak Stagnan, Antam Meroket

Poin Penting Harga emas Galeri24 dan UBS di Pegadaian stagnan pada Senin, 19 Januari 2026,… Read More

48 mins ago

Keris-keris “Keramat” Para Petinggi, dari Eksekutif Keuangan Sampai Presiden

KERIS adalah senjata tajam mematikan yang dihormati. Karena begitu istimewanya, keris juga disebut sebagai tosan… Read More

53 mins ago

Rupiah Dibuka Melemah Buntut Ketegangan Politik di The Fed

Poin Penting Rupiah melemah tipis pada awal perdagangan Senin (19/1/2026) ke level Rp16.891 per dolar… Read More

1 hour ago

IHSG Pekan Ini Berpotensi Menguat, Investor Cermati Sentimen Berikut

Poin Penting Secara teknikal, indikator MACD dan Stochastic RSI mendukung penguatan IHSG dengan potensi menguji… Read More

1 hour ago

Kasus Kredit Macet Sritex, Bukan Kerugian Negara Melainkan Sengketa Perdata yang Dipidanakan

Oleh Mikail Mo, Director Research dari The Asian Institute for Law, Economic and Capital Market… Read More

5 hours ago