Jakarta – PT Trisula Textile Industries Tbk (TTI) sebagai salah satu pilar usaha Grup Trisula Corporation, berencana melepas sahamnya ke publik melalui skema penawaran umum perdana saham atau intial public offering (IPO).
Perseroan akan melepas 300.000.000 saham atau setara dengan 20,69 persen dari modal disetor dan ditempatkan perseroan dengan nilai nominal Rp100.
Dimana, harga yang ditawarkan sebesar Rp140 hingga Rp150 per saham. Sehingga, total dana segar yang akan dikantongi perseroan sebesar Rp42 miliar hingga Rp45 miliar.
Direktur Utama PT Trisula Textile Industries Tbk (TTI) Karsongno Wongso Djaja, mengatakan bahwa dana hasil IPO sebagian besar atau 70 persen akan digunakan untuk membeli mesin-mesin guna mendukung proses produksi Perseroan.
“Sisanya, 30 persen dana dipakai untuk modal kerja guna mendukung operasional perusahaan,” kata Karsongno di Jakarta, Rabu, 6 September 2017.
Perusahaan telah mempercayakan PT Lotus Andalan Sekuritas selaku Lead Underwriter / penjamin pelaksana emisi efek.
Adapun Masa Penawaran Awal (bookbuilding) dimulai pada 5-7 September dan pernyataan efektif dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) diharapkan bisa dikantongi pada 15 September. Masa Penawaran ditargetkan pada 19-22 September dan Pencatatan Saham (listing) di Bursa Efek Indonesia diharapkan terealisasi pada 28 September 2017. Perusahaan yang memiliki pabrik di Cimahi – Bandung, Jawa Barat ini, menargetkan sahamnya akan tercatat di Bursa Efek Indonesia pada 28 September 2017
Menurutnya, prospek bisnis sektor tekstil masih sangat menjanjikan. Dengan jumlah perusahaan yang begitu banyak di Indonesia, tentunya hal ini menjadi captive market bagi Perseroan. Mengingat, mayoritas perusahaan-perusahaan besar di Indonesia untuk menjaga image perusahaan, salah satunya adalah menyediakan uniform. (*)
Jakarta – Bangkok Bank sukses mengakuisisi 89,12 persen saham PT Bank Permata Tbk (BNLI) dari Standard Chartered Bank dan… Read More
Jakarta – PT PLN (Persero) dalam mencapai Net Zero Emission (NZE) 2060 membutuhkan investasi mencapai USD700 miliar… Read More
Jakarta - PT Bank Permata Tbk (BNLI) atau Permata Bank memiliki peluang ‘naik kelas’ ke Kelompok Bank… Read More
Jakarta – Presiden Prabowo Subianto optimis pertumbuhan ekonomi Indonesia akan mencapai level 8 persen dalam kurun waktu… Read More
Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More
Makassar – PT Asuransi Maximus Graha Persada Tbk (Maximus Insurance) menyerahkan polis asuransi jaminan diri… Read More