Lifestyle

TRIPA Golf Tournament, jadi Sarana Komunikasi Bisnis Antar Perusahaan

 

Jakarta – PT Asuransi Tri Pakarta (TRIPA) menggelar ajang Turnamen Golf pada Minggu, 28 Agustus 2022 di Royale Jakarta Golf Course. Acara bertajuk “44 Tahun TRIPA Golf Tournament” ini diikuti oleh 180 orang peserta memperebutkan hadiah yang sangat menarik.

Kegiatan ini merupakan satu rangkaian dalam HUT TRIPA yang ke-44 yang mengusung tema “sinergi, kolaborasi, prestasi”. Melalui semangat tersebut, diharapkan TRIPA bisa bersinergi dan berkolaborasi dengan segenap stakeholders dan shareholder yang ada, sehingga dapat menjadi perusahaan asuransi yang terkemuka dan terpercaya.

Acara Turnamen Golf ini akan dibuka dengan pemukulan bola asap yang dilakukan oleh Ronny Venir selaku Direktur Layanan & Jaringan PT Bank Negara Indonesia (Persero), Tbk (BNI) dan juga Endang Hidayatullah selaku Komisaris Utama PT Asuransi Tri Pakarta.

Adapun Turnamen Golf yang digelar TRIPA ini memperebutkan hadiah puluhan juta rupiah dengan Grandprize 1 Unit Motor Honda, Iphone 13, serta Garmin Golf Smartwatch. Selain itu, juga terdapat empat hadiah spesial untuk Hole In One yakni Mitsubishi Pajero Sport, Honda HRV, Hyundai Creta dan Taplus BNI senilai Rp100 juta, sebanyak 3 Hole.

Terdapat 15 kategori juara dalam turnamen ini yang terdiri dari 3 flight. Juara 1, 2, 3 ditiap flight, juara ketangkasan yakni hidden to the bunker, longest drive, nearest to the pin & nearest to the line. Terdapat juga kategori juara khusus untuk golfer wanita yakni Best Nett Overall Ladies Flight. Serta kategori juara umum terdapat Best Nett Overall dan Best Gross Overall.

Jumlah peserta yang mencapai 180 orang ini terdiri dari beberapa Direksi Bank BNI, General Manager Beserta Wakil, Seluruh Pemimpin Wilayah beserta Wakil serta Project Manager dari Bank BNI dan Beberapa pejabat dari BNI Life & BNI Multifinance serta Para Pemegang Saham TRIPA serta Direksi & Komisaris TRIPA.

Pagelaran ini turut dihadiri para pemegang saham dari PT Asuransi Tri Pakarta yakni Dana Pensiun BNI, PT Tri Handayani Utama serta PT Asuransi Wahana Tata. Event ini bukan hanya sekedar turnamen melainkan sebagai sarana komunikasi bisnis antar semua pihak yang terlibat.

“Kami berharap bahwa tujuan baik kami untuk mempererat tali silaturahim dapat disambut dan diterima oleh segala pihak,” ujar Direktur Utama TRIPA, G. C. Koen Yulianto dikutip 29 Agustus 2022.

Koen menjelaskan, Turnamen Golf ini sebagai salah satu bentuk apresiasi kepada BNI selaku Captive Market yang telah menjalin hubungan bisnis dengan TRIPA sejak awal berdiri 44 tahun silam hingga saat ini. TRIPA sendiri memiliki hubungan erat dengan Bank BNI dimana mayoritas pemegang sahamnya berasal dari Dana Pensiun Bank BNI.

“Hal ini tentu sejalan dengan tema yang diusung di ulang tahun ke-44 ini, yakni sinergi, kolaborasi dan prestasi. Dimana TRIPA terus meningkatkan sinergi dan berkolaborasi dengan para mitra bisnisnya khususnya dalam hal ini Bank BNI yang merupakan captive market dari TRIPA,” ungkap Koen.

Tercatat dalam kurun 5 tahun terakhir portofolio bisnis TRIPA dari BNI cenderung meningkat, pada tahun 2017 mencapai Rp419,33 miliar, kemudian di 2018 mencapai Rp387,64 miliar. Lalu di 2019 portofolio bisnis TRIPA dari BNI sebesar Rp454,97 miliar, dan di 2020 mencapai Rp477,05 miliar. Kemudian di 2021 tercatat sebesar Rp587,79 miliar.

“Dari rata-rata sumber bisnis yang diperoleh hampir diatas 50% dari total Gross Premium Written a Year TRIPA diperoleh dari Sinergi dan Kolaborasi yang apik dengan Bank BNI,” tutup Koen. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Ramai Fenomena Makan Tabungan, Permata Bank Santai Transaksi Nasabahnya Aman

Jakarta – Fenomena ‘makan tabungan’ alias mantab masih membayangi warga kelas menengah di Tanah Air.… Read More

11 hours ago

Usai Ganti Logo, Permata Bank Luncurkan Mobile Banking Baru ‘Permata ME’

Jakarta - PT Bank Permata Tbk (BNLI) mencatat pertumbuhan 14 persen pengguna mobile banking atau 2 juta pengguna… Read More

12 hours ago

BCA Beberkan Keuntungan Adopsi Teknologi AI, dari Operasional hingga Layanan Nasabah

Jakarta - Penggunaan artificial intelligence (AI) membuat pekerjaan menjadi lebih mudah. Proses yang sebelumnya harus… Read More

13 hours ago

Meski Mirip, Ini Perbedaan Produk Investasi ETF dan Reksa Dana

Jakarta - Dalam dunia investasi terdapat beberapa pilihan instrumen yang dapat dipilih oleh para investor… Read More

14 hours ago

Gandeng UGM, KemenkopUKM Dampingi UMKM Naik Kelas

Jakarta- Kementerian Koperasi dan UKM (KemenkopUKM) berkolaborasi dengan Universitas Gajah Mada (UGM) melakukan pendampingan usaha… Read More

14 hours ago

Perluas Akses Perlindungan, Prudential Indonesia Jalin Kemitraan dengan Rumah Sakit Vertikal Kemenkes

Jakarta – PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) terus memperkuat komitmen perlindungan nasabah dengan menghadirkan inovasi layanan, termasuk… Read More

14 hours ago