Moneter dan Fiskal

Tren Ekspor Logam Mulai Melonjak di Tengah Penguatan Dolar AS

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat volume ekspor logam mulia dan perhiasan/permata (HS 71) menunjukan tren peningkatan di sepanjang 2024. Ini seiring dengan peningkatan harga emas di pasar internasional serta menguatnya dolar AS.

Deputi Bidang Distribusi dan Jasa, Pudji Ismartini menyebutkan volume ekspor logam mulia dan perhiasan/permata Indonesia pada Maret 2024, yakni sebanyak 1.082 ton atau senilai USD1,37 miliar.

Sementara itu, pada periode Januari – April 2024 logam mulia dan perhiasan/permata Indonesia, utamanya diekspor ke Swiss dengan nilai USD700 juta atau mencakup 21,37 persen dari total ekspor logam mulia dan perhiasan/permata.

“Jika dilihat sepanjang Januari hingga April 2024 ekspor logam mulia dan perhiasan atau Permata HS 71 ini utamanya diekspor ke Swiss dengan nilai USD700 juta,” kata Pudji dalam Rilis BRS, Rabu, 15 Mei 2024.

Baca juga: Nilai Ekspor dan Impor RI Kompak Turun di April 2024

Lebih lanjut, ekspor logam mulia yang terbesar berasal dari articles of other precious metal jewelry (HS 71131990) sebesar 1,94 persen terhadap ekspor April 2024.

“Dari sisi ekpor secara kumulatif yang banyak kita ekspor ini berupa perhiasan/permata,” jelas Pudji.

Sementara itu, nilai impor logam mulia dan perhiasan/permata Indonesia juga mengalami peningkatan, ini mengakhiri penurunan yang terjadi dalam beberapa bulan terakhir.

Baca juga: LPEI Dorong Peningkatakn Ekspor Biji Kakao dari Desa Nglanggeran

Tercatat, impor logam mulia dan perhiasan/permata pada April 2024 mencapai 562 ton atau senilai USD248 juta. Adapun impor logam mulia dan perhiasan/permata sepanjang Januari – April 2024 utamanya berasal dari Australia dengan nilai USD243,16 juta atau mencakup 29,76 persen dari total impor logam mulia dan perhiasan/permata.

“Impor logam mulia April 2024 yg terbesar berupa HS 71081210 yaitu non monetary gold and fraud from flames Ini sebesar 1,40 persen terhadap total impor April 2024,” ungkapnya. (*)

Irawati

Recent Posts

HUT ke-26, Bank Mandiri Hadirkan Inovasi Digital Adaptif dan Solutif untuk Siap Jadi Jawara Masa Depan

Jakarta - Merayakan usia ke-26, Bank Mandiri meluncurkan berbagai fitur dan layanan digital terbaru untuk… Read More

3 hours ago

KemenKopUKM Gandeng Surveyor Indonesia Verifikasi Status Usaha Simpan Pinjam Koperasi

Jakarta - Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) menunjuk PT Surveyor Indonesia, anggota Holding BUMN IDSurvey,… Read More

4 hours ago

Bijak Manfaatkan Produk Keuangan, Ini Pesan OJK kepada Gen Z

Balikpapan - Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Jasa Keuangan, Edukasi dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica… Read More

4 hours ago

Jurus OJK Perluas Akses Keuangan yang Bertanggung Jawab dan Produktif di Balikpapan

Balikpapan – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) semakin memperluas akses keuangan masyarakat terhadap sektor jasa keuangan yang… Read More

4 hours ago

Rayakan HUT ke-26, Bank Mandiri Luncurkan 5 Fitur dan Layanan Digital Terbaru

Komisaris Bank Mandiri Chatib Basri dan Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi saat meresmikan peluncuran… Read More

5 hours ago

BEI Catat 5 Saham Berikut Jadi Pemberat IHSG Pekan Ini

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) selama sepekan mengalami penurunan sebesar sebesar 2,61 persen… Read More

6 hours ago