Keuangan

Transformasi Digital, Adira Finance Kenalkan Momobil.id

Bangkok – Pesatnya perkembangan teknologi dan penetrasi internet telah mengubah banyak hal dalam kehidupan masyarakat. Mulai dari kebutuhan primer, sekunder hingga tersier, semuanya serba instan berkat adanya perkembangan teknologi yang begitu pesat.

Menyikapi hal itu, PT Adira Dinamika Multi Finance (Adira Finance) terus berinovasi untuk bertransformasi digital dari segi bisnis. Dalam hal ini, Adira Finance memperkenalkan momobil.id yang merupakan satu-satunya used-cars marketplace yang memiliki layanan terlengkap di Indonesia.

Direktur Keuangan Adira Finance, I Dewa Made Susila menjelaskan, momobil.id memiliki layanan pembiayaan sendiri, yaitu melalui Adira Finance. Dengan adanya, momobil.id ini diharapkan akan mempermudah konsumen dalam mendapatkan berbagai informasi seputar mobil yang ingin dibeli.

Selain itu, melalui momobil.id ini akan membantu mempertemukan pembeli dengan penjual perorangan dan dealers mobil. Di sisi lain, konsumen juga bisa mendapatkan pembiayaan yang akan terhubung langsung ke Adira Finance. Konsumen sudah tak perlu lagi datang ke show room atau dealer karena semua informasi tersaji secara lengkap di momobil.id.

“Dari kebiasaan berbelanja secara konvensional kini konsumen mulai beralih ke trend berbelanja online. Begitu pun pada saat membeli mobil, di era digital seperti saat ini, untuk mendapatkan berbagai informasi seputar mobil y, konsumen sudah tidak perlu lagi datang ke dealer,” ujarnya di Bangkok, Thailand, Jumat, 24 November 2017.

Cepatnya perubahan pola hidup akibat kemajuan teknologi dan digitalisasi ini pun berdampak besar terhadap berbagai segmentasi bisnis yang kini memasuki era VUCA, yaitu era di mana penuh perubahan yang sangat cepat (Volatile), situasi yang tidak pasti (Uncertainty), situasi yang kompleks (Complexity) dan ambigu (Ambiguity).

“Pada akhirnya, setiap perusahaan dituntut untuk mampu mengidentifikasi, lalu menyikapi perubahan tersebut dengan mulai bertransformasi ke digital agar dapat melayani konsumen dengan lebih baik lagi,” ucapnya.

Lebih lanjut dirinya berharap agar platform momobil.id ini akan semakin mempermudah konsumen untuk memenuhi keinginan akan kendaraan yang sesuai dengan kebutuhannya, serta membantu mempertemukan pembeli dengan penjual perorangan dan dealers.

“Melalui momobil.id kami ingin memberikan pengalaman bertransaksi secara digital yang mudah, aman, dan nyaman,” tutupnya. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Usai Caplok Permata Bank, Bangkok Bank Bakal Akuisisi Bank RI Lagi?

Jakarta – Bangkok Bank sukses mengakuisisi 89,12 persen saham PT Bank Permata Tbk (BNLI) dari Standard Chartered Bank dan… Read More

2 hours ago

PLN Butuh Dana Rp11.160 Triliun untuk Capai NZE 2060

Jakarta – PT PLN (Persero) dalam mencapai Net Zero Emission (NZE) 2060 membutuhkan investasi mencapai USD700 miliar… Read More

2 hours ago

Menilik Peluang Permata Bank Naik Kelas ke KBMI IV

Jakarta - PT Bank Permata Tbk (BNLI) atau Permata Bank memiliki peluang ‘naik kelas’ ke Kelompok Bank… Read More

2 hours ago

Danantara Dinilai jadi Jawaban Pendongkrak Ekonomi RI Capai 8 Persen

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto optimis pertumbuhan ekonomi Indonesia akan mencapai level 8 persen dalam kurun waktu… Read More

2 hours ago

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

9 hours ago

Tingkatkan Rasa Aman di Kampus, Maximus Insurance Serahkan Polis Asuransi untuk Mahasiswa Unhas

Makassar – PT Asuransi Maximus Graha Persada Tbk (Maximus Insurance) menyerahkan polis asuransi jaminan diri… Read More

10 hours ago