Jakarta – Transaksi digital semakin meningkat dengan berubahnya perilaku nasabah yang menuntut layanan perbankan serba cepat, praktis, dan tersedia kapan saja. Senior Vice President Digital Banking Bank Mandiri, Sunarto Xie mengaku, Bank Mandiri telah menaikkan kapasitas core banking hingga 2,7 kali agar dapat menampung transaksi digital.
“Dalam dunia digital, kita tidak bisa memperkirakan arus transaksi digital. Oleh karena itu, kita persiapkan platform Bank Mandiri untuk menghadapi arus-arus transaksi digital yang tidak bisa kita perkirakan,” ujar Sunarto pada Webinar yang diselenggarakan Infobank dengan temal “Traditional Bank vs NeoBank”, Selasa, 17 November 2020.
Lebih lanjut, Bank Mandiri terus berupaya untuk melakukan perbaikan-perbaikan untuk menjadi traditional bank dengan ekosistem digital yang kuat. Tujuannya agar Traditional Bank, seperti Bank Mandiri dapat terus relevan di dunia digital yang semakin dinamis.
“Bank Mandiri terus melakukan perbaikan-perbaikan pada setiap layanan. Kami tidak membangun ekosistem digital dari awal. Melainkan, kami melihat kekuatan kita dimana dan terus memperkuatnya,” pungkas Sunarto. (*) Evan Yulian Philaret
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More