Pasar Modal

TPIA Raih Pendapatan USD1.785,4 Juta di 2024, Rugi Bersih Jadi Segini

Jakarta – PT Chandra Asri Pacific Tbk (TPIA) melaporkan kinerja keuangan sepanjang 2024, dengan pendapatan bersih sebesar USD1.785,4 juta. Angka ini turun 17,4 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang mencapai USD2.159,9 juta.

Penurunan pendapatan TPIA tersebut dipicu oleh gangguan eksternal dalam pasokan dan permintaan, yang berdampak pada penurunan volume penjualan secara keseluruhan, serta dampak dari TAM yang direncanakan oleh Perseroan.

Di samping itu, beban pokok pendapatan TPIA juga mengalami penurunan menjadi USD1.737,1 juta di 2024, dibandingkan dengan USD2.078,1 juta pada 2023.

Menurut perseroan, penurunan ini terutama disebabkan oleh tingkat produksi yang lebih rendah akibat TAM.

Rugi Bersih Berkurang

Meskipun pendapatan turun, TPIA berhasil memangkas rugi bersih setelah pajak menjadi USD57,3 juta pada 2024, dibandingkan dengan USD31,5 juta pada tahun sebelumnya.

Direktur TPIA, Suryandi menegaskan, hingga 31 Desember 2024, perusahaan tetap menjaga posisi keuangan yang kuat dengan likuiditas solid sebesar USD2,4 miliar.

Dana tersebut terdiri dari USD1,4 miliar dalam bentuk kas dan setara kas, USD0,8 miliar dalam marketable securities, serta USD0,2 miliar dalam fasilitas kredit bergulir yang telah tersedia.

“Fondasi yang kokoh ini memungkinkan kami untuk mendorong pertumbuhan jangka panjang dan berkontribusi pada perkembangan industri serta ekonomi Indonesia,” ucap Suryandi dalam keterangan resmi dikutip, Selasa, 18 Maret 2025.

Baca juga: Cara Mudah Cek NIK KTP Penerima Bansos PKH Maret 2025, Coba Sekarang!

Adapun dari total aset TPIA per 31 Desember 2024 tercatat sebesar USD5.658,9 juta, meningkat 0,8 persen dari USD5.614,5 juta pada akhir 2023. Sementara itu, total liabilitas perusahaan naik 4 persen menjadi USD2.726,1 juta, dibandingkan dengan USD2.620,6 juta pada tahun sebelumnya.

Pergerakan Arus Kas

Dari sisi arus kas, TPIA mencatat arus kas bersih yang digunakan dalam aktivitas operasi sebesar USD158,3 juta pada 2024. Ini berbanding terbalik dengan tahun sebelumnya, di mana perusahaan memperoleh arus kas bersih sebesar USD132,2 juta dari aktivitas operasi.

Perubahan itu disebabkan oleh pembayaran kepada pemasok yang lebih tinggi dibandingkan penerimaan dari penjualan sepanjang tahun.

Baca juga: Dukung Pemulihan Pasca Banjir, PTPN Group Salurkan Bantuan ke Sejumlah Daerah Terdampak

Sementara itu, arus kas keluar bersih dari aktivitas investasi tercatat sebesar USD77,6 juta, membaik dibandingkan dengan USD414,3 juta pada 2023. Perbaikan ini mencerminkan hasil investasi keuangan, meskipun terdapat peningkatan belanja modal untuk TAM.

Di sisi lain, arus kas masuk bersih dari aktivitas pendanaan mencapai USD162,9 juta, turun dari USD317,9 juta pada 2023.

Penurunan ini mencerminkan pembayaran utang jangka panjang yang lebih besar dibandingkan dengan pinjaman baru.

Hal itu dilakukan sebagai bagian dari strategi perusahaan untuk mengoptimalkan struktur modal, mengurangi biaya pembiayaan, serta menjaga likuiditas untuk proyek-proyek strategis. (*)

Editor: Yulian Saputra

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

BNI Ajak Nasabah Private Nonton Langsung All England 2025 di Birmingham

Jakarta – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberikan pengalaman eksklusif kepada nasabah… Read More

43 mins ago

Airlangga Mau Tinjau Aturan Trading Halt, Begini Respons BEI

Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, menyatakan bakal meninjau kembali aturan penghentian sementara… Read More

44 mins ago

Trump Rilis Ribuan Berkas Pembunuhan Eks Presiden JFK

Jakarta - Pemerintahan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump telah merilis ribuan halaman arsip tentang… Read More

1 hour ago

Ekspansi Bisnis, Oracle Lirik Batam jadi Pusat Data

Jakarta – Raksasa teknologi asal Amerika Serikat (AS), Oracle Corp tengah menjajaki untuk membangun cloud service… Read More

1 hour ago

IHSG Sesi I Berbalik Ditutup Menghijau, Naik Hampir 1 Persen

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I hari ini, 19 Maret… Read More

2 hours ago

DPR Ketok Palu, Revisi UU TNI Segera Disahkan

Jakarta – Komisi I DPR RI bersama pemerintah menyepakati revisi Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004… Read More

3 hours ago